Parapuan.co - Label produk yang berisi petunjuk penggunaan hingga penyimpanan sebenarnya sangat penting untuk diperhatikan.
Meski produk pembersih terlihat aman-aman saja, label produk membantu kita menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
Jika kita salah dalam menggunakan produk pembersih, kelunturan, lebih banyak noda, dan kerusakan permanen bisa terjadi.
Melansir Apartment Therapy, berikut empat hal pada label yang perlu diperiksa sebelum menggunakan produk pembersih. Yuk, simak!
1. Petunjuk Penggunaan
Petunjuk penggunaan mencakup informasi seperti berapa banyak produk yang digunakan, jenis permukaan apa yang bisa dibersihkan, dan berapa lama prosesnya.
Informasi ini dapat berpengaruh besar pada pembersihan, termasuk apakah produk tersebut benar melakukan tugasnya atau tidak.
2. Peringatan Keselamatan
Peringatan keselamatan akan memastikan kita menggunakan produk pembersih sebagaimana yang dimaksud.
Baca Juga: Simbol di Label Pakaian Bermakna Petunjuk Perawatan, Ini Artinya
Peringatan keselamatan menjelaskan kepada kita kemungkinan negatif atau risiko penyalahgunaan produk pembersih tersebut.
Misalnya, petunjuk bertuliskan produk bersifat korosif. Maka, kita harus menggunakannya di area berventilasi baik guna menghindari kontak dengan kulit atau mata.
3. Komposisi Produk
Bahan pembuatan produk pembersih juga perlu kita perhatikan agar tidak disalahgunakan, misalnya mencampurkan larutan.
Pasalnya, mencampurkan larutan secara sembarangan dapat menyebabkan uap beracun yang mungkin tidak kita sadari.
Beberapa produk memiliki kode QR sehingga kita bisa membaca informasi lengkap di situs web produsen.
4. Petunjuk Penyimpanan dan Pembuangan
Menyimpan produk pembersih dengan benar adalah bagian penting untuk memastikan keefektifannya dari waktu ke waktu.
Label produk pembersih biasanya menyertakan informasi seperti di mana harus menyimpan pembersih dan kisaran suhu yang aman untuk produk.
Banyak produk juga menyertakan tanggal kedaluwarsa karena beberapa bahan menjadi kurang efektif seiring waktu.
Selain itu, ada pula petunjuk pembuangan tentang cara membuang produk pembersih setelah selesai digunakan.
Itu dia empat hal pada label yang perlu diperiksa sebelum menggunakan produk pembersih ya, Kawan Puan.
Baca Juga: 4 Produk Ini Jangan Dibeli dalam Jumlah Besar, Kualitasnya Menurun Jika Terlalu Lama Disimpan