Parapuan.co - Kawan Puan, berikut ini beberapa berita terpopuler dari kanal Wellness hari ini, Senin (26/9/2022).
Mulai dari stress dapat meningkatkan risiko diabetes.
Hingga pose yoga yang dapat bantu kurangi stres.
1. Stres Dapat Meningkatkan Risiko Diabetes, Waspada Komplikasinya
Stres merupakan reaksi normal yang dialami oleh tubuh manusia, namun memang sebaiknya segera diatasi.
Sebab, ternyata stres berkaitan dengan penyakit diabetes.
Disebutkan bahwa stres yang berlebihan berisiko meningkatkan kondisi diabetes.
Studi Does emotional stress cause type 2 diabetes mellitus? A review from the European Depression in Diabetes (EDID) Research Consortium mengungkap ada berbagai kondisi stresor yang terkait dengan kondisi diabetes seperti:
Baca Juga: 4 Makanan Terbaik untuk Penderita Gula Darah Tinggi, Apa Saja?
2. Jalan-Jalan ke Pantjoran PIK 2 Naik Sepeda Motor, Ini Rutenya
Pantjoran Pantai Indah Kapuk (PIK) 2 di Jakarta merupakan kawasan wisata dan pusat kuliner terkenal berkonsep pecinan modern.
Ada banyak sekali foodcourt yang menjual aneka makanan khas Tionghoa serta kuliner kekinian yang diminati masyarakat.
Selain mencicipi makanannya, ada pula spot-spot foto keren yang sayang untuk dilewatkan saat berwisata ke Pantjoran PIK 2.
Selain menggunakan tranportasi umum atau mobil pribadi, kamu juga bisa menuju kawasan wisata ini dengan sepeda motor.
Terdapat beberapa rute perjalanan menuju Pantjoran PIK 2 yang bisa ditempuh, salah satunya adalah melalui Slipi.
Perjalanan dengan sepeda motor kira-kira dapat ditempuh hampir satu jam atau bahkan bisa lebih, tergantung situasi di perjalanan.
Baca Juga: Ini 4 Destinasi yang Masuk Itinerary Liburan Sehari di PIK 2
3. Kurangi Stres, Ini 3 Pose Yoga untuk Menenangkan Pikiran
Yoga adalah salah satu jenis olahraga yang efektif untuk meningkatkan kebugaran fisik dan kesehatan mental.
Berlatih yoga dapat melepaskan endofin di dalam tubuh, yaitu hormon pereda stres yang akan meningkatkan suasana hati.
Adanya stres karena pekerjaan, hubungan, kondisi fisik, dan kehidupan sehari-hari turut berpengaruh bagi kesehatanmu.
Untuk mengatasinya, cobalah pose yoga yang dapat menenangkan pikiran agar lebih tenang dan rileks. Yuk, simak!
Standing Forward Fold Pose (Uttanasana)
Standing Forward Fold Pose (Uttanasana)Standing Forward Fold Pose (Uttanasana) Jomkwan
Uttanasana sangat efektif untuk meregangkan ketegangan pada otot paha, pinggul, dan hamstring.
Pose menekuk tubuh ke depan ini juga berguna dalam memerangi kelelahan, stres, dan bahkan gejala depresi ringan.
Mulai berdiri dengan kaki terbuka selebar pinggul, buang napas dan tekuk tubuh ke depan, letakkan telapak tangan di tulang kering atau matras.
Baca Juga: 3 Pose Yoga untuk Atasi Bahu Kaku, Cocok untuk Pekerja Kantoran
(*)