Setelah membersihkan perut ikan, tahap berikutnya yakni membuang bagian kepala ikan.
Diketahui kepala ikan ini juga bagian yang beracun, jadi harus segera dibuang.
Apabila tak segera dibuang, racun ikan tongkol akan menyebar ke seluruh badan.
Disarankan pula untuk tida membilas ikan dengan air karena memudahkan racun ikan menyebar ke seluruh daging.
3. Rendam dengan Arang
Usai membersihkan bagian ikan yang beracun, selanjutnya kamu bisa merendam ikan dengan air dan arang.
Caranya mulai dari melarutkan arang dalam air dan memasukkan ikan yang sudah bersih tadi.
Lalu rendam selama lima menit saja, setelah itu bersihkan ikan tongkol dengan air mengalir.
Arang punya senyawa yang berperan untuk mengikat dan membuang racun pada makanan tertentu, termasuk daging ikan tongkol.
4. Rebus Ikan dengan Air Garam
Ikan yang sudah dibersihkan, bisa direndam dengan air garam dulu.
Caranya masukkan ikan tongkol ke air gara dan rebus, pastikan pakai api kecil.
Dengan begitu, daging ikan tidak akan hancur selama dimasak.
Jika sudah selesai direbus, ikan pun sudah bisa diolah sesuai selera Kawan Puan ya.
Baca Juga: Bisa Pakai Air Hangat! Ini 4 Tips Ampuh Bersihkan Lendir Ikan Lele
(*)