Lahirkan Banyak Lagu Hits, Simak Cara Taylor Swift Buat Lirik

Firdhayanti - Sabtu, 22 Oktober 2022
Taylor Swift
Taylor Swift Instagram.com/taylorswift

Tay mengatakan bahwa ia menggolongkan lirik lagu yang ditulisnya ke dalam tiga "genre". 

Ketiga genre tersebut diambil dari jenis-jenis pulpen, yakni Quill pen, fountain pen, glitter gel pen. 

"Aku tahu ini terdengar membingungkan tetapi saya akan mencoba menjelaskannya. Saya membuat kategori-kategori ini berdasarkan alat tulis apa yang saya bayangkan ada di tangan saya ketika saya menuliskannya, secara kiasan," kata Tay dalam The Hollywood Reporter

Lirik Quill Pen 

Kata Tay, lagu yang ditulisnya masuk ke dalam kategori quill pen atau pena bulu jika penulisan liriknya dipengaruhi dari novel atau film lama. 

Lirik lagu ini banyak menggunakan kata-kata dan frasa yang kuno. 

"Saya mengkategorikan lagu-lagu tertentu dalam gaya 'Quill' jika kata-kata dan frasanya kuno, jika saya terinspirasi untuk menulisnya setelah membaca Charlotte Bront atau setelah menonton film di mana semua orang mengenakan kemeja dan korset," ujar mantan penyanyi country tersebut. 

Salah satu lirik yang masuk dalam kategori quill pen adalah dalam lagunya yang berjudul "Ivy" 

Baca Juga: Beberapa Jam Sebelum Rilis, Taylor Swift Unggah Teaser Trailer Midnights

Sumber: The Hollywood Reporter
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru