Setelah Perang Dunia II berakhir, Frieda Dalen adalah salah satu delegasi Norwegia untuk Sidang Majelis Umum pertama PBB di London pada 1946.
Dia menjadi perempuan pertama yang pernah berpidato di Majelis Umum PBB.
Frieda juga menjadi anggota komite UNESCO tahun 1946-1958.
Dia aktif dalam beberapa serikat pekerja di Norwegia, di mana dia sering mewakili dan menyuarakan aspirasi perempuan.
Dalen juga memainkan peran kunci di Dewan Nasional Wanita Norwegia dan Serikat Guru Sekolah Norwegia.
Frieda Dalen juga dikenal sebagai dosen yang menginspirasi dengan kemampuan menyampaikan pesan kepada orang banyak.
Selama KTT Oslo tentang Pendidikan dan Pembangunan, Sekretaris Jenderal PBB Ban Ki-moon mengungkapkan penghormatannya pada perempuan sepanjang sejarah yang membuat kemajuan signifikan di bidang pendidikan.
Selama pidatonya, Ban Ki-moon mengingat banyak pencapaian Dalen, yang memimpin perkumpulan para guru melawan Nazi selama Perang Dunia II.
Sebagai pengakuan atas upaya dan keterlibatan sosialnya, Frieda Dalen dianugerahi King's Medal of Merit dalam bentuk emas pada tahun 1965.
Ia meninggal dunia di Oslo tahun 1995, saat usianya hampir menginjak 100 tahun. (*)
Baca Juga: Profil Ratu Margrethe II dari Denmark yang Cabut Gelar Bangsawan Para Cucunya