Bincang Biznis Jadi Kelas Edukasi untuk UMKM Kuliner, Ini Kegiatannya

Arintha Widya - Senin, 31 Oktober 2022
Kelas Bincang Biznis di Solo, Jawa Tengah.
Kelas Bincang Biznis di Solo, Jawa Tengah.

"Oleh karena itu, pada kelas 'Bincang Biznis' di Solo ini, para pelaku UMKM kuliner tidak hanya mendapat pelatihan seputar topik bisnis yang menarik dan relevan," imbuhnya.

"Namun, mereka juga mengenal lebih jauh GoBiz sebagai satu aplikasi digital yang memudahkan operasional bisnis UMKM dengan beragam solusi bisnis online," terang Bayu lagi.

'Bincang Biznis' kali ini bertujuan mempersiapkan pelaku UMKM kuliner menghadapi prediksi kenaikan harga bahan baku.

Selain itu, sesi kelas juga diisi oleh pembicara yang terdiri dari perwakilan perencana keuangan Finansialku.com, fotografer kuliner, dan pemilik usaha Keprabon Grup.

Kegiatan tersebut dikemas dengan berbagai format menarik, meliputi:

- Workshop: Model belajar praktis di mana para peserta akan diminta untuk mempraktikkan secara langsung tips membuat kemasan produk yang baik bersama praktisi andal.

- Presentasi: Sesi dari para pembicara ahli dengan mempresentasikan materi mengenai tips keuangan dan trik tingkatkan omset usaha.

- Panel Diskusi: Berbagi ilmu bersama mitra usaha GoBiz tentang tips-tips bisnis yang bisa dilakukan untuk kemudahan operasional usaha.

- Pameran Produk: Wadah bagi para peserta kelas 'Bincang Biznis' untuk memamerkan produk andalan masing-masing.

Baca Juga: UMKM Lokal Naik Kelas, Produk yang Dipamerkan di Java in Paris Laris Manis

Sumber: Press Release
Penulis:
Editor: Kinanti Nuke Mahardini


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru