Namun, berkat dukungan orang sekitar, termasuk sang suami Atta Halilintar yang sigap menemani dan membantunya setiap saat, membuat Aurel berhasil melalui masa-masa tersebut dengan lebih bahagia.
Pengalaman mom shaming tersebut pun akhirnya menginspirasi Aurel Hermansyah bersama dengan Atta Halilintar untuk membuat lagu yang bisa menggambarkan perjuangan para ibu untuk mendapatkan kebahagiaan.
Bertajuk “Berhak Bahagia” lagu ini dinyanyikan oleh Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar bersama dengan Mom Uung.
Ada pesan istimewa yang dihadirkan oleh pasangan selebritas tersebut pada lagu terbarunya itu, yaitu untuk membantu dan memberikan dukungan kepada para ibu dan ibu menyusui.
Musik bergenre pop ini menceritakan perjalanan kehidupan seorang ibu yang mengharapkan dukungan dari orang-orang terkasih di sekitarnya, termasuk suami dan keluarga.
Diharapkan, lagu yang diciptakan oleh Atta Halilintar dan Vais Randi selama kurang lebih satu bulan ini, bisa menularkan semangat untuk para perempuan saling mendukung perjalanan para ibu.
“Tentunya, lagu ini dibuat atas kegelisahan kita bersama terhadap ibu-ibu yang sering di-bully atau dibicarakan tentang bagaimana cara dia mengasuh anak, bagaimana kehidupan menjadi sebagai ibu, dan bagaimana hal tersebut berpengaruh terhadap pemberian ASI kepada anaknya,” ujar Atta tentang inspirasinya dalam membuat lagu.
“Jadi kita hadirkan lagu ini untuk memberikan semangat kepada para ibu yang sedang menyusui khususnya istriku tercinta Aurel,” ujar Atta.
Sementara itu, Mom Uung sebagai Sahabat Pejuang ASI, juga berharap melalui lagu ini bisa memberikan edukasi bukan hanya terhadap para ibu dan juga masyarakat tentang pentingnya dukungan dari lingkungan sekitar.
Baca Juga: Dampak Negatif Mom Shaming bagi Kesehatan Mental Ibu, Jangan Anggap Lumrah!