Tentunya, ini membantu anak agar tidak sering terjatuh, terlebih jika mereka sangat aktif bergerak.
3. Meningkatkan Keseimbangan
Telanjang kaki juga baik bagi anak balita yang masih belajar keseimbangan tubuh.
Anak balita menjadi mampu berdiri lebih tegak dan berjalan lebih seimbang.
4. Bantu Tumbuh Kembang Tubuh
Bertelanjang kaki dan menginjak berbagai jenis alas, entah ubin, lantai kayu, karpet, rumput, dan sebagainya, baik bagi tumbuh kembang tubuh si kecil.
Anak jadi bisa lebih mudah menyesuaikan dirinya di mana pun kaki mereka berpijak.
Nantinya, anak tidak takut saat menginjak tanah, rumput, dan lain-lain.
Baca Juga: Pentingnya Momen Bonding untuk Pertumbuhan Emosional Anak Sejak Dini
5. Alas Kaki Hambat Pertumbuhan
Mengenakan alas kaki, jika tidak benar-benar perlu, apalagi saat berada di dalam ruangan, dapat berdampak buruk.
Sepatu yang ketat dapat menghimpit kaki anak dan menghambat pertumbuhan tulangnya.
Jika mengenakan sepatu yang kaku terlalu sering juga akan menghambat perkembangan lengkungan kaki.
Nah, Kawan Puan sudah tahu kan manfaat telanjang kaki bagi balita? Semoga informasi di atas berguna, ya.
(*)