Diikuti Nikita Willy, Kelas Bumilpamil Bantu Ayah Ibu Siap Hadapi Persalinan

Arintha Widya - Selasa, 10 Januari 2023
Kelas Bumilpamil yang diikuti Nikita Willy untuk bantu persiapkan ayah dan ibu menghadapi persalinan.
Kelas Bumilpamil yang diikuti Nikita Willy untuk bantu persiapkan ayah dan ibu menghadapi persalinan.

Baca Juga: Sebut Ibu Butuh Me Time Setiap Hari, Jamilatus Sa’diyah Ungkap Frekuensinya di Arisan Parapuan 20

Jika ayah berperan dalam pengasuhan, menurut studi mempunyai dampak yang baik untuk proses persalinan, menyusui bahkan pengasuhan.

Misalnya dalam persalinan, jika ayah berperan dalam proses kehamilan dan persalinan, maka dapat meningkatkan persalinan pervaginam.

Selain itu, keberadaan suami juga mampu mengurangi penggunaan epidural (anestesi), meningkatkan apgar skor (pernafasan bayi baru lahir), membuat ibu mempunyai pengalaman persalinan yang positif sesuai dengan rekomendasi WHO.

Begitu juga jika ayah berperan dalam menyusui, yang memberikan manfaat bagi ibu sehingga dapat meningkatkan keberhasilan ASI eksklusif.

Berperan di sini tidak hanya sekadar mau mendukung atau mengucapkan "Aku mendukungmu", tapi melakukan langkah langkah nyata.

Langkah nyata tersebut bisa dilakukan jika suami mempunyai pengetahuan dan informasi yang cukup mengenai kehamilan dan persalinan.

Dengan demikian, para suami juga bisa menjadi support system yang baik bagi istri yang tengah hamil hingga melahirkan nanti.

Nah, Kawan Puan dan suami bisa mengikuti kelas Bumilpamil nih selama masa kehamilan, persalinan, hingga menyusui nanti.

Baca Juga: Arisan Parapuan Spesial Hari Ibu: Tips Berbagi Peran dengan Suami Ketika Ibu Butuh Me Time

(*)

Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

3 Tips Manfaatkan Uang Pesangon PHK Jadi Modal untuk Wirausaha