Kenali Manfaat Nasi Konjac, Diet Song Hye Kyo untuk Drakor The Glory

Alessandra Langit - Kamis, 12 Januari 2023
Manfaat diet nasi konjac seperti Song Hye Kyo saat berperan dalam drakor The Glory.
Manfaat diet nasi konjac seperti Song Hye Kyo saat berperan dalam drakor The Glory. Kompas.com

Dengan mengonsumsi nasi konjac, berat badan Kawan Puan dapat turun tanpa harus merasa kelaparan.

2. Turunkan Kadar Gula Darah

Glukomanan yang terkandung dalam nasi konjack mampu menurunkan kadar gula darah pada penderita diabetes. 

Penderita diabetes yang mengonsumsi glukomanan akan mengalami penurunan penanda gula darah fruktosamin yang signifikan.

3. Menurunkan Kolesterol yang Tinggi

Selain menurunkan kadar gula darah, glukomaman juga diketahui mampu menurunkan kolesterol yang tinggi.

Glukomanan mampu meningkatkan pengeluarkan kolesterol lewat kotoran buang air besar.

Dengan mengonsumsi nasi konjac, kolesterol yang ada di aliran darah akan berjumlah lebih sedikit dan kadar kolesterol menjadi lebih rendah.

4. Mengatasi Sembelit

Kawan Puan, glukomanan mengandung banyak serat yang baik untuk mengatasi gangguan pencernaan seperti sembelit.

Serat pada glukomanan mampu memperlancar pencernaan pada dewasa maupun pada anak-anak.

Glukomanan dalam nasi konajc juga mampu untuk meningkatkan frekuensi buang air besar dan menambah jumlah bakteri baik di usus.

Dengan sederet manfaat tersebut, tak heran jika Song Hye Kyo memilih nasi konjac sebagai konsumsi dietnya sebelum memerankan drakor The Glory.

Di Indonesia, nasi konjac sering ditemukan sebagai makanan pokok di menu diet berbagai restoran makanan sehat.

Kawan Puan juga dapat membeli nasi konjac di supermarket impor karena belum banyak ditemukan di supermarket pada umumnya.

Baca Juga: Song Hye Kyo Jadi Karakter Perempuan Pendendam di The Glory, Drakor Akhir Tahun 2022

(*)

Sumber: Kompas.com,Pick Me
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati


REKOMENDASI HARI INI

3 Tips Manfaatkan Uang Pesangon PHK Jadi Modal untuk Wirausaha