Tips Memasak Cepat Yu Sheng, Salad Sehat untuk Hidangan Imlek 2023

Alessandra Langit - Minggu, 15 Januari 2023
Tips memasak cepat Yu Sheng, salad sehat yang jadi hidangan khas Tahun Baru Imlek 2023.
Tips memasak cepat Yu Sheng, salad sehat yang jadi hidangan khas Tahun Baru Imlek 2023. Kompas.com/Dok. Resinda Hotel Karawang

Parapuan.co - Kawan Puan, ini dia tips memasak cepat Yu Sheng, hidangan khas Tahun Baru Imlek 2023.

Menjelang Tahun Baru Imlek 2023, Kawan Puan pasti ingin menyiapkan hidangan enak dan sehat untuk keluarga.

Yu Sheng merupakan hidangan Tahun Baru Imlek 2023 yang terdiri dari sayuran segar, buah-buahan, kerupuk, dan tambahan ikan mentah.

Dengan tips memasak cepat Yu Sheng, Kawan Puan bisa menyajikan hidangan penyeimbang makanan berat lainnya saat Imlek.

Dalam budaya Tiongkok, Yu Sheng memiliki makna kemakmuran bagi keluarga.

Cara menikmati Yu Sheng pun berbeda dengan salad biasa. Setiap anggota keluarga harus mengangkat Yu Sheng setinggi mungkin.

Nah, semakin tinggi mengangkatnya, maka semakin besar pula kemungkinan harapan mereka terkabul.

Penting untuk Kawan Puan ingat, Yu Sheng akan semakin nikmat jika kamu memasaknya dengan bahan-bahan segar.

Buat kamu yang merayakan Imlek, berikut ini cara memasak Yu Sheng yang dilansir dari Kompas.com.

Baca Juga: Tips Memasak Cepat Siu Mie, Mi Panjang Umur untuk Rayakan Imlek 2023

Sebelum menelisik tips memasak cepat Yu Sheng, Kawan Puan harus menyiapkan sederet bahan-bahan segar ini.

Bahan Memasak Yu Sheng

- 1 sdt minyak wijen

- 3 sdm air putih

- 2 sdm saus plum

Bahan ini bisa diganti dengan mencampur 1 cangkir selai plum, 1 sdt bubuk bawang putih, 1 sdm cuka beras, dan 1/4 sdt jahe bubuk.

- 1 buah mentimun, 1 buah wortel, 1/4 buah lobak putih, 80 gram ubi ungu, 1/4 buah jeruk bali, dan daging salmon secukupnya.

- 50 gram tepung serbaguna

Walaupun terlihat hanya seperti salad biasa, cara memasak Yu Sheng harus dilengkapi dengan bumbu-bumbu untuk memberikan rasa.

Baca Juga: 5 Makanan Manis Ini Wajib Ada di Tahun Baru Imlek, Apa Saja?

Dalam tips memasak cepat Yu Sheng, kamu bisa menghadirkan rasa asin, manis, dan asam lewat bumbu dan bahan berikut:

- 2 sdt garam

- 30 gram mentega tawar

- 400 ml minyak sayur

- 1/2 sdt lada bubuk

- 1 sdt bubuk lima rempah atau ngo hiong

- 1 sdt kacang-kacangan sangrai (bisa pakai kacang mete atau almond)

- 1 buah jeruk nipis

Setelah bahan-bahan tersebut siap, berikut ini cara memasak Yu Sheng yang penting untuk Kawan Puan ketahui.

Baca Juga: 5 Tips Memasak Praktis Kue Keranjang untuk Sajian Khas Imlek

Cara Memasak Yu Sheng

1. Pertama, campur minyak wijen, air, dan saus plum dalam satu wadah. Aduk rata dan sisihkan.

2. Kemudian, parut mentimun yang sudah dihilangkan bijinya menggunakan parutan berongga agak besar.

Parut juga wortel dan lobak putihnya. Kupas kulit jeruk bali dan ambil daging buahnya. Sisihkan.

3. Setelah itu, kamu bisa iris tipis ubi ungu kemudian gurih sampai kering. Sisihkan.

4. Nah, cara membuat kerupuk gandum adalah campur tepung serbaguna, garam, dan mentega dalam satu mangkuk, aduk rata.

Tambahkan air sedikit demi sedikit sampai membentuk adonan lembut. Ratakan adonan dan potong berbentuk persegi panjang kecil.

Panaskan minyak dengan api sedang lalu goreng hingga berwarna coklat keemasan. Tiriskan dan sisihkan.

5. Siapkan piring saji berukuran besar. Tata semua bahan untuk Yu Sheng di bagian pinggirnya lalu letakkan potongan daging salmon di tengahnya.

Tambahkan minyak zaitun, saus plum yang sudah dicampur, bubuk lima rempah, biji wijen, dan kacang tumbuk di saladnya.

6. Setelah itu, Yu sheng siap dinikmati bersama keluarga di Tahun Baru Imlek 2023.

Kawan Puan, itu dia tips memasak cepat Yu Sheng yang bisa kamu lakukan di rumah.

Baca Juga: Sebentar Lagi Imlek, Ini Tips Menyimpan Lapis Legit agar Tahan Lama

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja