Vitamin C
Vitamin C dibutuhkan tubuh saat menstruasi untuk menjaga daya tahan tubuh.
Diketahui, saat kita menstruasi, daya tahan tubuh melemah dan mudah terserang berbagai penyakit.
Dengan vitamin C, yang dipadukan dengan gizi yang lain, Kawan Puan dapat menjaga tubuh dari berbagai penyakit.
Magnesium
Magnesium adalah mineral alami yang menenangkan sehingga dapat menenangkan kram dan nyeri haid.
Nutrisi ini telah terbukti berpotensi membantu menyeimbangkan suasana hati juga.
Sayuran berdaun hijau seperti kangkung, roket, selada air, dan bayam adalah makanan yang mengandung magnesium yang baik untuk tubuh.
Selain sayuran, Kawan Puan juga bisa mengonsumsi biji labu dan kacang almond yang baik untuk kesehatan.
Kawan Puan, itu dia nutrisi yang dibutuhkan tubuh perempuan saat sedang menstrusi.
Pastikan kebutuhan gizi kamu tercukupi agar tubuh tetap sehat selama datang bulan.
Baca Juga: Berperan Penting bagi Tubuh, Ini Tips Menjaga Kesehatan Reproduksi Perempuan
(*)