Parapuan.co - Berikut ini deretan berita terpopuler di kanal Lady Boss, Jumat (3/3/2023).
Mulai dari cara melihat legalitas pinjaman online hingga tips thrifting online.
Untuk lebih jelasnya, yuk simak ulasannya berikut ini, Kawan Puan.
1. Cara Cek Legalitas Pinjaman Online di OJK, Bisa Cegah Perempuan Jadi Korban
Kawan Puan, tahukah kamu bahwa perempuan berisiko terjerat pinjaman online (pinjol) ilegal?
Perempuan bisa jadi korban jerat pinjaman online ilegal salah satunya karena tak mengecek legalitasnya ke Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Riset PARAPUAN bertajuk Riset Perilaku Perempuan Indonesia terhadap Pinjaman Online (Pinjol) menunjukkan bahwa sebanyak 22% responden perempuan tidak pernah mengecek legalitas pinjol di OJK.
Alhasil, 30% dari 22% perempuan yang tidak mengecek legalitas pinjol ke OJK itu pernah terjerat pinjaman online ilegal.
Riset PARAPUAN ini dilakukan dengan melibatkan 162 perempuan sebagai responde survei dalam kurun waktu pengumpulan data 6-14 Februari 2023.
Baca Juga: Diduga sebagai Praktik yang Menjerat Ratusan Mahasiswa IPB, Apa Itu Money Game?
Tentu kamu tidak ingin hal yang sama terjadi pada dirimu maupun orang terdekat lainnya, bukan?
Oleh karena itu, Kawan Puan wajib melakukan pengecekan legalitas pinjaman online ke OJK demi menghindari jerat pinjol ilegal.
Di tengah banyaknya tawaran dan pilihan pinjaman online saat ini, Kawan Puan harus selektif untuk hanya menggunakan yang legal.
PARAPUAN sudah merangkum berbagai cara yang bisa kamu lakukan untuk mengecek legalitas pinjol di OJK.
2. Bisa Dilakukan Perempuan, Ini Cara dan Syarat Menjalani Profesi Hakim
Kawan Puan, kamu mungkin mengira akan sulit bagi perempuan untuk menjadi seorang hakim.
Namun tahukah kamu, profesi sebagai hakim tak ubahnya pekerjaan seperti dokter, jaksa, pengacara, dan sebagainya, yang bisa dilakukan pula oleh perempuan.
Maka dari itu, memperingati Hari Kehakiman Nasional yang jatuh pada 1 Maret, kamu perlu mengetahui mengenai profesi hakim bagi perempuan.
Baca Juga: Mengenal Sosok Enny Nurbaningsih, Hakim Konstitusi yang Bercita-cita Jadi Guru
Bagaimana cara menjadi hakim dan seperti apa prospek kerjanya? Simak penjelasan sebagaimana dikutip dari Gramedia.com berikut ini!
Pendidikan untuk Menjadi Hakim
Apabila Kawan Puan tertarik menjadi hakim, minimal kamu harus menempuh pendidikan S1 dan memperoleh gelar sarjana di bidang Ilmu Hukum.
S1 Ilmu Hukum umumnya akan berlangsung selama 4 tahun atau 8 semester.
Selama berkuliah, para mahasiswa jurusan hukum akan belajar tentang sistem hukum, baik yang terkait kehidupan masyarakat maupun kegiatan bisnis.
Mahasiswa jurusan Hukum juga bakal mempelajari perundang-undangan di Indonesia, termasuk hukum perdata, pidana, konstitusi, hukum dagang, tata negara, dan sebagainya.
3. Tips Bisnis Thrifting Online, Mulai Siapkan Toko hingga Cara Pemasaran
Kawan Puan, bisnis thrifting kian diminati karena banyak orang ingin membeli pakaian bermerek dengan harga terjangkau.
Baca Juga: 4 Tips Thrifting yang Sedang Viral di TikTok agar Tidak Rugi
Oleh karenanya tidak heran jika pameran barang preloved yang tidak setiap hari digelar selalu banyak pengunjungnya.
Melihat banyaknya minat publik untuk berbelanja thrifting, tentu saja ini menjadi peluang bisnis menggiurkan.
Terlebih sekarang bisnis thrifting bisa dilakukan dengan mudah dan praktis secara online.
Untuk meraup cuan dari bisnis thrifting online, simak tips memulainya seperti mengutip Shopify berikut ini!
Menyiapkan Toko Online untuk Bisnis Thrifting
1. Siapkan Toko Online Kamu
Kamu perlu menyiapkan toko online entah dengan bergabung di platform e-commerce atau situs milikmu sendiri.
Intinya jika toko daring sudah buka, kamu perlu memastikan bahwa calon pelanggan bisa dengan mudah mengaksesnya.
Baca Juga: Apa Itu Thrifting? Ketahui Arti, Manfaat, dan Tips saat Berbelanja Baju Bekas
(*)