LPDP Buka Customer Service Online, Begini Cara Penggunaan Layanannya

Arintha Widya - Jumat, 3 Maret 2023
ilustrasi LPDP membuka layanan Customer Service Online
ilustrasi LPDP membuka layanan Customer Service Online simonkr

1. Lakukan login konsultasi tepat waktu. Kamu akan melakukan sesi yang diberikan, yaitu maksimal 30 menit.

2. Tim Customer Service Online memberikan toleransi keterlambatan login maksimum 10 menit.

Bila melebihi waktu yang sudah ditentukan, maka kamu harus melakukan penjadwalan ulang karena sistem akan tertutup otomatis.

3. Keterlambatan login akan mengurangi durasi waktu konsultasi, jadi please be on time.

Pastikan jaringan internet stabil dan perangkat elektronik tersambung dengan daya listrik atau bila menggunakan gawai, pastikan baterai sudah terisi penuh.

4. Kamu diminta tidak melakukan clear cookies browser sebelum login konsultasi atau menggunakan mode browser berbeda/privat/incognito.

5. Tata cara melakukan konsultasi online CSO LPDP akan dikirimkan melalui surel.

Perlu kamu ketahui, kamu wajib menggunakan browser dan device yang sama saat booking dan konsultasi.

Selain konsultasi, CSO LPDP juga menerima keluhan dari para pengguna layanan.

LPDP juga tetap membuka saluran resmi call center di nomor 134 dan +622123507011 untuk layanan khusus penerima beasiswa dari luar negeri.

Dengan diluncurkannya layanan ini, diharapkan segala kebutuhan informasi dan keluhan mengenai LPDP bisa diperoleh dengan baik.

Selamat mencoba ya, Kawan Puan!

Baca Juga: Ingin Kuliah ke Luar Negeri? Persiapkan Dirimu Lewat Layanan Konsultasi Ini

(*)

Sumber: LPDP Kemenkeu
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri


REKOMENDASI HARI INI

Representasi Karakter Perempuan dalam Game, Inklusivitas atau Eksploitasi?