Namun untuk pemula, 45 menit lompat tali mungkin terasa berat karena belum terbiasa.
Oleh karena itu Kawan Puan bisa melakukan latihan rutin dengan kecepatan intens dan teratur.
2. Jogging
Selanjutnya dilansir dari Tribunnews, jogging bisa membantu menurunkan berat badan.
Kamu dapat melakukan jogging di pagi atau siang hari.
Olahraga satu ini dikenal hemat dan menyenangkan.
Kawan Puan bisa mengelilingi lingkungan sekitar sambil menikmati udara di luar rumah.
Di sisi lain, kamu juga bisa melakukan olahraga satu ini dengan menggunakan alat bantu treadmill.
Baca Juga: 10 Jenis Olahraga yang Baik Dilakukan oleh Pengidap Hemofilia