Cara Membangun Rasa Pecaya Diri Menurut Gina Sinaga
"Kalau untuk value dalam diri kita itu kunci dari rasa percaya diri. Kita tahu apa yang kita mampu lakukan," kata Gina Sinaga.
Menurut Gina, rasa percaya diri bisa dibangun dengan mulai mengenali diri sendiri.
Mengetahui apa saja hal-hal yang bisa kita lakukan, kelebihan, dan potensi diri, nyatanya membantu mengerti diri sendiri.
"Apa kelebihan kita, apa yang menjadi daya tarik dan juga keunggulan diri kita dan seberapa mahirkah kita dibidang itu," jelasnya.
Dengan mengetahui berbagai kelebihan dalam diri, seseorang akan mampu untuk menumbuhkan rasa percaya diri.
"Itu menurutku akan mampu untuk merasa percaya diri," tandasnya.
"Kita udah tahu dulu tentang diri kita, kelebihan kita, kemahiran kita," jelasnya lagi.
Baca Juga: Power Posing, Cara Praktis Membangun Kepercayaan Diri Perempuan