Simak, 5 Tips Atasi Masalah Psikologis Usai Tahu Pasangan Selingkuh

Arintha Widya - Minggu, 14 Mei 2023
ilustrasi mengatasi masalah psikologis usai tahu suami selingkuh
ilustrasi mengatasi masalah psikologis usai tahu suami selingkuh Domepitipat

Parapuan.co - Kawan Puan, mengetahui pasangan berselingkuh merupakan ujian berat dalam pernikahan.

Terlebih melihat dampak psikologis yang mungkin dapat dialami setelah mengetahui pasangan selingkuh.

Mulai dari tertekan atau stres, sedih, kecewa, kehilangan rasa percaya diri, dan sebagainya.

Namun, kamu harus tetap move on dan jangan berlarut-larut dalam kesedihan.

Lantas, bagaimana cara mengatasi masalah psikologis usai mengetahui pasangan selingkuh?

Simak tips selengkapnya seperti dikutip dari Times of India via Kompas.com berikut ini, yuk!

1. Berdamai dengan Arah Hubungan

Pertama, tunggulah beberapa waktu sampai kecemasanmu sedikit berkurang.

Setelah pikiran sedikit tenang, baru kamu bisa memutuskan ke mana arah hubungan.

Baca Juga: Soul Tie atau Ikatan Batin Bisa Jadi Racun Hubungan, Bagaimana Memutuskannya?

Apakah kamu akan mengakhiri atau melewati perselingkuhan yang pernah terjadi, berdamailah untuk itu.

2. Miliki Support System yang Kuat

Dapatkan dukungan dari orang-orang terdekat agar membantumu melalui masa sulit.

Curhatlah kepada sahabat dekat yang kamu percaya, karena mereka bisa jadi pendengar yang baik.

3. Beri Dirimu Waktu

Ketika kamu baru tahu tentang perselingkuhan pasangan, berikan dirimu waktu untuk bersedih.

Kesedihan adalah hal yang wajar dan butuh waktu untuk menyembuhkan diri dari sakit hati yang kamu rasakan.

Tidak masalah jika kamu butuh waktu untuk menjauh sejenak dari rutinitasmu.

Bahkan, penting untuk menjaga jarak sementara dari pasangan yang sudah mengkhianatimu.

Baca Juga: Arisan Parapuan Spesial Hari Ibu: Tips Berbagi Peran dengan Suami Ketika Ibu Butuh Me Time

4. Buat Rutinitas Baru

Rutinitas baru dapat membantu mengurangi dan mengatasi masalah psikologis setelah tahu pasangan selingkuh.

Itu akan membantu hidupmu menjadi lebih teratur. Oleh karenanya, patuhi rutinitas yang sudah kamu buat tersebut.

5. Bersabar dan Fokus pada Hal Baik

Terakhir, bersabarlah karena segala sesuatu butuh waktu untuk berproses, termasuk menyembuhkan diri.

Sementara itu, penting bagimu untuk dapat fokus pada hal-hal baik dan membahagiakan untuk memerangi kecemasan emosional.

Lakukan kegiatan yang menyenangkan, temui orang-orang baru, tekuni hobi baru, dan sebagainya.

Nah, kira-kira itulah beberapa tips mengatasi masalah psikologis yang mungkin muncul usai tahu pasangan berselingkuh.

Mudah-mudahan tips di atas berguna bagi Kawan Puan, ya.

Baca Juga: Kawan Puan Hobi Mendengarkan Musik? Ternyata Ini 5 Keuntungannya

(*)



REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat