Parapuan.co - Es leci jeli menjadi minuman yang cocok untuk menemani soremu.
Minuman dingin satu ini juga cocok dinikmati saat cuaca panas seperti yang tengah terjadi di Indonesia.
Faktanya, membuat es leci jeli cukup mudah lho, Kawan Puan. Kamu bisa membuatnya sendiri di rumah dengan alat dan bahan sederhana.
Kawan Puan hanya butuh waktu sekitar 30 menit untuk menyiapkan bahan hingga membuat dan menghidangkan es leci jeli.
Lantas, bagaimana cara membuat es leci jeli sendiri di rumah?
Mengutip dari laman Sajian Sedap, berikut bahan dan cara membuat es leci jeli.
Bahan Es Leci Jeli
- 1 sendok teh agar-agar bubuk.
- 500 ml air.
Baca Juga: 4 Tips Mengolah Singkong, Rendam dalam Air Es agar Hasilnya Merekah
- 50 ml sirop leci.
- 1/2 bungkus jeli instan.
- 1/4 sendok teh garam.
- 50 gram kental manis putih.
- 1 kaleng leci, tiriskan 300 ml airnya.
- 5 tetes pewarna merah muda.
Bahan Sirup
- 200 ml sirop leci.
Baca Juga: Tips Membuat Seblak ala Rafael Tan yang Viral di TikTok, Pakai Cobek
- 300 ml air leci.
- 600 ml air matang.
Bahan Pelengkap:
- 2 1/2 sendok makan susu kental manis putih.
- 375 gram es serut.
- 100 gram jeli bubble kecil.
Cara Membuat Es Leci Jeli
1. Rebus agar-agar, jeli instan, air, sirup leci, susu kental manis, garam, dan pewarna merah muda sambil diaduk sampai mendidih.
2. Tuang adonan yang sudah mendidih ke loyang kecil dan bekukan.
3. Potong kecil-kecil jeli yang sudah membeku kemudian sisihkan.
4. Buat sirop dengan air leci, sirop leci, dan tambahkan air.
5. Masukkan jeli dan leci kalengan ke dalam gelas.
6. Tambahkan es serut, susu kental manis, dan sirop.
Es leci jeli kini siap dinikmati. Tertarik untuk membuatnya?
Baca Juga: 3 Tips Membuat Candied Croissant yang Viral di TikTok, Gepengkan Dulu
(*)