Parapuan.co - Kawan Puan, sebentar lagi film Pesantren bakal tayang premiere di Bioskop Online, loh.
Film Pesantren akan mulai tayang pada 24 Mei 2023 mendatang dan bisa ditonton dengan membeli tiket Bioskop Online.
Nah, sebelum menyaksikan film Pesantren, dokumenter karya Shalahuddin Siregar ini, yuk kita simak terlebih dahulu sinopsis filmnya.
Sinopsis film Pesantren
Bagi yang belum tahu, film Pesantren ini memiliki kaitan dengan film terdahulu Shalahuddin Siregar yakni Negeri di Bawah Kabut.
Dalam film Negeri di Bawah Kabut, ada karakter bernama Arifin yang harus masuk ke pesantren karena orang tuanya tidak mampu membayar biaya registrasi SMP Negeri.
Masuknya Arifin ke pesantren memantik berbagai komentar, seperti rumor didikan teroris, hingga ajaran kolot.
Hal itu membuat Shalahuddin Siregar atau Udin terusik dan ingin membahas kehidupan pesantren secara lebih detail.
"Ketika film (Negeri di Bawah Kabut) ini dirilis , ada yang menyayangkan keputusan mengirimkan Arifin ke pesantren karena mereka mengira dia akan dididik menjadi teroris. Pesantren juga sering dituduh kolot dan tidak berkembang."
Baca Juga: Tayang di Bioskop, Sinopsis Film Kajiman: Iblis Terkejam Penagih Janji
"Saya terganggu dengan stigma ini, tetapi meskipun beragama Islam, saya tidak punya pengetahuan yang cukup tentang pesantren. Karena itulah saya membuat film ini, untuk mencari tahu seperti apa sebenarnya kehidupan di pesantren,” ungkap Shalahuddin
Siregar.
Akhirnya, Udin memilih pesantren Pondok Kebon Jambu di Cirebon, yang merupakan pesantren tradisional di Indonesia.
Yang tak kalah menarik, pesantren tersebut dipimpin oleh seorang perempuan, hal yang jarang terjadi di sebuah pondok dengan santri laki-laki dan perempuan.
Film Pesantren sendiri adalah dokumenter yang dibuat untuk mengajak penonton menyelami kehidupan para penghuni Pondok Kebon Jambu Al-Islamy.
Di mana para santri di sana diajak untuk berpikir kritis, menghargai keberagaman, hingga mendukung adanya kesetaraan gender.
Bahkan, film ini akan menunjukkan penggambaran bahwa laki-laki bisa jadi orang yang penuh rasa penasaran, pun dengan perempuan bisa jadi seorang pemimpin.
Banyak nilai-nilai baik yang diajarkan di pesantren, bahwa Islam adalah agama yang baik, sejuk, damai, toleran, moderat, dan merangkul.
Gambaran pesantren dalam sudut pandang berbeda ini lah yang coba dibuka oleh sang sutradara dalam film Pesantren.
Baca Juga: Menyeramkan! Ini Sinopsis Film Evil Dead Rise yang Tayang di Bioskop
Sekilas soal Shalahuddin Siregar
Nah Kawan Puan, setelah membahas soal sinopsis film Pesantren ini, tentu kamu jadi penasaran dengan sosok di balik filmnya.
Adalah Shalahuddin Siregar, sutradara yang akrab disapa Udin dan sudah memiliki banyak karya.
Selain Pesantren, sudah banyak karyanya yang dikenal oleh publik bahkan masuk ke festival-festival film internasional.
Sebut saja film dokumenter Negeri di Bawah Kabut, Lagu untuk Anakku, film antalogi berjudul Lima, dan yang terbaru Pesantren.
Bagi kamu yang penasaran dan ingin menyaksikan Pesantren, Kawan Puan bisa membeli tiketnya di Bioskop Online.
Kamu bisa membeli tiket seharga Rp15.000, dan bisa mendapat harga khusus pre-sale Rp10.000 yang dipesan mulai 15-23 Mei 2023.
Nantinya, dengan membeli tiket film Pesantren, kamu juga ikut berbagi karena sebagian dari pembelian tiket akan didonasikan ke Rumah Zakat.
Dapatkan tiketnya di situs www.bioskoponline.com atau aplikasi Bioskop Online ya Kawan Puan!
Baca Juga: Ada di Sinopsis Series, Intip Daftar Pemain The One and Only
(*)