Dokter Spesialis Jelaskan Tahap Penularan Kutil Kelamin, Waspadai Lokasinya

Anna Maria Anggita - Selasa, 23 Mei 2023
penularan kutil kelamin
penularan kutil kelamin Kameleon007

Baca Juga: Gejala, Cara Diagnosis, dan Pengobatan Kutil Kelamin, Simak Ya!

Berbeda dari perempuan, kutil kelamin pada laki-laki dapat tumbuh di pangkal sampai ujung penis, rambut pubis, skrotum maupun anus dan sekitarnya.

"Ketika seseorang melakukan hubungan seksual dengan pasangan yang terinfeksi HPV, maka kemungkinan 75 persen dari mereka akan tertular virus ini dan akan mengalami kutil kelamin," lanjut dr. Amel.

Selain dari hubungan seksual, virus penyebab kutil kelamin bisa ditularkan
dari ibu ke anak saat melahirkan.

Tak hanya itu saja, meskipun jarang terjadi, kontak langsung maupun tidak langsung melalui benda-benda yang terkontaminasi dengan HPV (fomites) juga dapat mengakibatkan transmisi HPV.

Perlu diketahui, masa inkubasi kutil kelamin berkisar dua minggu hingga sembilan bulan, lalu kelainan kulit dan mukosa umumnya akan mulai nampak 2-3 bulan.

"Bentuk kutil akan berbeda tergantung pada lokasinya. Bentuk yang menyerupai kembang kol dapat ditemukan pada area mukosa yang hangat, lembap dan tidak berambut seperti di sekitar labia minora dan liang vagina. Kemudian bentuk bintil keabuan gelap pada umumnya dapat ditemukan pada batang penis, area sekitar anus dan perineum," jelas dr. Amel.

Pencegahan Kutil Kelamin

Kawan Puan harus tahu kalau kutil kelamin bisa dicegah, khususnya lewat langkah pertama yaitu vaksin HPV.



REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat