Sambut Acne Awareness Month, Yuk Cari Tahu Apa Itu Acne Mechanica

Anna Maria Anggita - Minggu, 4 Juni 2023
Apa itu acne mechanica?
Apa itu acne mechanica? Boyloso

Cara Mencegah Acne Mechanica

Kawan Puan harus tahu bahwa acne mechanica dapat jadi lebih buruk saat kamu mengenakan kain sintetis yang memerangkap panas tubuh.

Maka dari itu, disarankan menggunakan kain alami seperti katun yang membuat kulit bisa bernapas.

Sayangnya, dikarenakan sebagian besar seragam olahraga dibuat dari bahan sintetis, maka sebagai alternatifnya gunakan kaus katun terlebih dahulu.

Kaus katun itu berperan jadi bantalan untuk membantu mengurangi jumlah gesekan pada kulit.

Selain itu jika memungkinkan, cobalah untuk menghindari hal-hal yang bergesekan dengan kulit di area yang rentan berjerawat, misalnya:

- Cobalah hand bag daripada ransel

- Hindari menggunakan topi dalam waktu lama

- Jangan memakai headbands.

Khusus atlet atau orang yang suka olahraga, penting untuk memakai helm dan bantalan atletik dalam bentuk apapun ya, jadi setelah aktivitas selesai segeralah mandi.

Langsung mandi setelah berolahraga penting untuk menghilangkan keringat yang mengganggu.

Baca Juga: Apa Itu Tretinoin yang Viral di TikTok? Dikatakan Ampuh Atasi Kerutan

(*)



REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat