Parapuan.co - Kawan Puan, kapan terakhir kali kamu melakukan donor darah?
Donor darah merupakan salah satu tindakan suka rela namun memberikan dampak besar bagi orang lain.
Bagaimana tidak, donor darah merupakan proses pengambilan darah dari seseorang secara sukarela untuk disimpan di bank darah yang digunakan untuk keperluan transfusi darah.
Donor darah adalah salah satu aktivitas yang banyak memberikan manfaat tidak hanya pada diri sendiri, namun juga kepada seluruh orang yang membutuhkan.
Namun sebelum melakukan donor darah, ada beberapa hal yang sebaiknya dilakukan oleh calon pendonor.
Menjelang Hari Donor Darah Sedunia, apa saja hal yang perlu diperhatikan sebelum donor darah?
Melansir dari laman Mayoclinic dan Red Cross Blood, berikut lengkapnya!
1. Ketahui Syarat dan Ketentuan Donor Darah
Sebelum melakukan donor darah, penting untuk kamu mengetahui syarat dan ketentuan yang berlaku.
Baca Juga: Berencana Donor Darah? Perhatikan 3 Hal Ini Sebelum Jadi Pendonor
Adapun syarat-syarat sebelum donor darah seperti berat badan minimal, dan usia minimal untuk menjadi seorang donor darah.
Pastikan kamu memenuhi semua persyaratan sebelum melakukan donor darah.
2. Menjaga Kesehatan Tubuh
Sebelum donor darah, kamu juga perlu menjaga kesehatan tubuhmu dengan baik.
Pastikan kamu telah makan makanan sehat dan seimbang serta cukup istirahat sebelum melakukan donor darah.
Jika kamu sedang sakit atau mengonsumsi obat-obatan tertentu, sebaiknya konsultasikan dengan dokter sebelum melanjutkan proses donor darah.
Menjaga kesehatan tubuh juga meliputi menjaga asupan makanan yang dikonsumsi.
Hindari makanan berlemak, seperti hamburger, kentang goreng, atau es krim.
Baca Juga: Apakah Orang Bertato Boleh Donor Darah? Yuk Simak Penjelasannya
3. Tidur yang Cukup
Sebelum melakukan donor darah, pastikan kamu telah mendapatkan tidur dan istirahat yang cukup.
Tidurlah yang cukup di malam hari jika kamu berencana untuk melakukan donor darah.
4. Minum Cairan yang Cukup
Penting untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi dengan baik sebelum melakukan donor darah.
Minumlah air putih dalam jumlah yang cukup setidaknya 24 jam sebelum donor darah.
Mengonsumsi cairan yang cukup akan membantu menjaga volume darahmu agar tetap stabil dan mempermudah proses donor darah.
5. Hindari Konsumsi Alkohol dan Merokok
Sebelum donor darah, hindarilah konsumsi alkohol dan merokok.
Alkohol dapat memengaruhi kualitas darahmu, sedangkan merokok dapat mengurangi oksigen dalam darah.
Kedua hal ini dapat memengaruhi keberhasilan proses donor darah dan menyebabkan efek negatif pada penerima darah.
Kawan Puan, itu tadi beberapa hal yang perlu kamu perhatikan sebelum donor darah.
Jadi, tunggu apa lagi? Yuk berikan kesadaran pada diri kita akan pentingnya donor darah.
Baca Juga: 3 Sumber Makanan yang Baik Dikonsumsi Setelah Donor Darah, Apa Saja?
(*)