Parapuan.co - Saat masih bayi, anak hampir selalu menangis ketika dimandikan.
Namun seiring berjalannya waktu dan bertambahnya usia, mereka jadi suka main di air dan sering berlama-lama saat mandi.
Sebagai orang tua adakalanya kamu merasa kesal, tapi ingat bahwa bermain air juga bermanfaat buat si kecil, lho.
Agar anak tak sekadar main air, berikut ide aktivitas bermanfaat yang bisa kamu coba, seperti mengutip Parents!
Manfaat Umum Main Air bagi Anak
Ketua Dewan Penasihat Pendidikan di The Goddard School Amerika Serikat, Lee Scott, menjelaskan beberapa manfaat main air bagi anak.
Bermain air merupakan aktivitas sensorik-motor yang sangat baik dan disukai oleh si kecil.
"Saat bermain air, anak mengembangkan keterampilan eksplorasi ilmiah, matematika, motorik kasar dan halus, serta ekspresi kreatif," ujar Lee Scott.
Meski begitu, manfaat bermain air bagi anak dapat bergantung pada jenis aktivitas yang dilakukan.
Baca Juga: Ini 4 Rekomendasi Kegiatan Seru Bermain Sambil Belajar Bersama Anak
1. Memindahkan Air
Aktivitas seru pertama yaitu memindahkan air dari satu wadah ke wadah lain menggunakan sekop, sendok, gayung, atau spons.
Allison Wilson, Direktur Senior Kurikulum & Inovasi di Stratford School, London, Inggris, memberikan penjelasan terkait hal ini.
"Aktivitas ini membantu anak belajar konsep matematika tentang penghitungan dan pengukuran volume," tutur Allison.
"Mereka juga bisa mengamati, mengeksplorasi penyerapan, serta melihat sebab-akibat," tambahnya.
2. Eksperimen Mengapung atau Tenggelam
Lee Scott merekomendasikan aktivitas bermain air dengan melakukan eksperiman mengapung atau tenggelam.
Di sini, anak akan belajar daya apung dan massa jenis benda, serta mengenalkan mereka pada konsep membuat hipotesis.
Yaitu dengan menebak apakah benda yang diletakkan di permukaan air akan mengapung atau tenggelam.
Baca Juga: Menurut Pakar, Ini 5 Alasan Anak Tidak Perlu Dibelikan Banyak Mainan
3. Berendam di Bak Mandi atau Kolam
Berendam di sini bukan sekadar menenggelamkan sebagian tubuh si kecil dalam ember atau kolam.
Namun, kamu juga perlu meletakkan sejumlah benda atau mainan seperti boneka, mobil-mobilan, botol semprot, sikat, dan sebagainya.
Terlepas dari bagaimana anak akan memainkan benda-benda itu, keterampilan motorik halus mereka akan terasah.
Selain itu, anak-anak juga melatih pemikiran imajinatif dari aktivitas yang dilakukannya.
4. Membuat Bendungan
Aktivitas lain yang direkomendasikan oleh Lee Scott yaitu permainan membuat bendungan.
Caranya dengan menggali sungai kecil di tanah, lalu mengisikan air ke dalamnya, kemudian meminta anak membuat bendungan dengan pasir, lumpur, batu, atau lainnya.
Dari situ, anak bisa melihat bahwa benda cair tidak bisa melewati bendungan padat dan baru bisa mengalir jika bendungan dihilangkan.
Seru ya, Kawan Puan? Tapi ingat, lakukan aktivitas main air di luar ruangan bila memungkinkan supaya rumah tidak kotor dan berantakan.
Baca Juga: Bukan Melulu Rewel, Ada Alasan Lain Kenapa Ortu Bolehkan Anak Main Gadget
(*)