Mengapa Anak Bisa Mengalami Pneumonia?
Perlu orang tua ketahui bahwa anak lebih rentang terdiagnosis pneumonia dibandingkan orang dewasa.
Hal ini disebabkan karena sistem tubuh mereka masih lemah dan belum sempurna.
Tak hanya itu, ada faktor lain yang rupanya bisa memicu anak terkenal pneumonia seperti:
- Kelahiran prematur
- Kurang gizi
- Menderita infeksi seperti campak atau HIV
- Belum mendapatkan vaksin pneumonia
- Tidak mendapatkan ASI ketika bayi
- Adanya kelainan bawaan di paru-paru.
Faktor Lingkungan Juga Memiliki Pengaruh
Selain faktor-faktor yang telah disebut, rupanya faktor lingkungan juga membuat anak riskan terkena pnemonia.
Terutama jika mereka kerap terkena paparan asap rokok dan polusi udara.
Selain itu, lingkungan pemukiman pada penduduk juga menjadi faktor lain yang bisa memicu anak terjangkit pneumonia.
Baca Juga: Viral Rokok di Baju Disebut Sebabkan Pneumonia pada Bayi, Ini Kata Dokter
(*)