Apa Itu Lifelong Learning yang Penting untuk Pekerja dan Pembelajar?

Arintha Widya - Minggu, 2 Juli 2023
ilustrasi apa itu lifelong learning
ilustrasi apa itu lifelong learning Cecilie_Arcurs

Parapuan.co - Kawan Puan mungkin pernah mendengar istilah lifelong learning, terutama di dunia kerja.

Rupanya, lifelong learning ini penting bagi pekerja maupun pembelajar, termasuk kita nih, Kawan Puan.

Meski sudah sering mendengar istilah itu, kamu mungkin belum benar-benar memahami tentang lifelong learning.

Oleh karenanya, simak dulu penjelasan tentang lifelong learning seperti dirangkum dari unggahan di Instagram Kartu Prakerja berikut ini, yuk!

Mengenal Apa Itu Lifelong Learning

Lifelong learning adalah istilah yang merujuk pada konsep pembelajaran sepanjang hidup.

Ini bisa berarti bahwa seseorang butuh untuk terus mengejar pendidikan, baik secara formal maupun informal

Yang terpenting, yaitu meningkatkan dan menambah keahlian di luar jenjang pendidikan formal.

Sebagai contoh, bayangkan apabila waktu hidup individu adalah selama 77 tahun tapi hanya punya waktu 20 tahun untuk menjalani pendidikan formal.

Baca Juga: 10 Lowongan Kerja Paling Dicari karena Gaji Tinggi Menurut Badan Pusat Statistik

Sementara usia produktif biasanya berada di rentang usia 18-64 tahun, di mana umur 35 tahun menjadi waktu krusial.

Waktu krusial di sini bisa merujuk pada usia di mana kamu sudah nyaman dengan pekerjaan dan kehidupan, sehingga enggan belajar hal baru.

Belum lagi jika kamu langsung bekerja setelah lulus, maka akan disibukkan dengan pekerjaan dan mencari uang sebanyak-banyaknya untuk bertahan hidup.

Semakin besar pendapatanmu, tak jarang kebutuhan hidupmu pun semakin tinggi.

Apa yang Terjadi Tanpa Lifelong Learning

Tanpa paham dan menerapkan lifelong learning, tiba-tiba setelah masuk masa pensiun di atas usia 64 tahun kamu menyadari berbagai hal seperti:

- Belum melakukan manajemen keuangan yang baik, bahkan sama sekali tidak merencanakan finansial.

- Tidak memiliki persiapan untuk masa pensiun, semisal berupa tabungan atau investasi.

- Skill yang kamu miliki tidak cukup untuk tetap produktif di masa tua.

Baca Juga: Segera Pensiun, Ini 7 Tips Lansia Raih Keuangan Stabil di Masa Tua

Untuk mengisi waktu-waktu lifelong learning, kamu tidak harus mengeluarkan uang atau mengikuti pelatihan berbayar tertentu.

Di era digital seperti sekarang, banyak platform yang dapat memfasilitasi pelatihan gratis.

Sebut saja salah satunya Kartu Prakerja yang tersedia untuk usia 18-64 tahun.

Kamu juga bisa mengikuti konferensi internasional yang diselenggarakan Prakerja bersama UNESCO pada Juli 2023.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai konferensi tersebut, kamu dapat mengakses laman bit.ly/ILLCPrakerja.

Kementerian Ketenagakerjaan juga punya layanan pelatihan di Pusat Pasar Kerja yang dapat kamu manfaatkan dengan mengakses laman paskerid.kemnaker.go.id.

Bagaimana? Siap menjadi lifelong learner dengan melakukan pembelajaran sepanjang hidup?

Jika iya, ingat informasi di atas siapa tahu bermanfaat untuk kehidupanmu di masa depan, ya.

Baca Juga: Pencari Lowongan Kerja Bakal Dapat Keuntungan Ini Jika Ikut Kartu Prakerja

(*)

Sumber: Instagram,Kemnaker.go.id
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat