- Sangat disarankan menggunakan papan anti selip yang pastinya tidak licin demi keamanan saat berolahraga.
- Ketinggian langkah bisa berkisar 10-25,4 cm, tergantung pada tingkat kebugaran dan keterampilan.
Turunkan ketinggian langkah jika Kawan Puan merasa sakit atau tidak nyaman.
- Gunakan ketinggian yang tidak menyebabkan sendi lutut menekuk lebih dari 90 derajat saat berat badan bertumpu pada kaki ini.
Selain itu, jangan hiperekstensikan lutut atau tulang belakang.
- Pertahankan postur dan keselarasan yang baik dengan melatih otot perut dan gluteal dengan lembut.
Jaga agar dada terangkat saat kamu menarik bahu ke belakang dan ke bawah, selipkan panggul sedikit ke bawah.
Pastikan pula untuk menjaga agar leher tetap lurus dan rileks.
- Pastikan kamu memiliki pijakan kaki yang kokoh sebelum menambahkan sesuatu yang ekstra.
Oleh sebab itu, mulailah di kelas pemula sampai kamu merasa benar-benar menguasai steps aerobic dan ingin meningkatkan latihan.
Itu dia sejumlah manfaat dan tips steps aerobic. Apakah Kawan Puan tertarik mencobanya?
Baca Juga: 3 Rekomendasi Kursus Freediving di Jakarta yang Viral di TikTok
(*)