6 Tips Bangkit Lagi Usai Bisnis Bangkrut, Segera Lakukan Adaptasi

Arintha Widya - Senin, 31 Juli 2023
tips bangkit kembali usai bisnis bangkrut
tips bangkit kembali usai bisnis bangkrut freepik

Parapuan.co - Kebangkrutan adalah risiko yang bisa dialami pelaku bisnis, tak peduli apakah usahanya skala besar maupun kecil.

Saat mengalami kebangkrutan, terpenting pelaku usaha bisa bangkit dan memulai kembali.

Hanya saja, memulai lagi bisnis usai mengalami kebangkrutan memang tidak mudah dilakukan.

Untuk itu, ada sejumlah tips yang dapat kamu lakukan untuk kembali bangkit usai bisnis bangkrut.

Seperti apa? Di bawah ini beberapa tipsnya sebagaimana melansir Cermati via Kompas.com!

1. Terima Keadaan dengan Lapang Dada

Meski terdengar klise, menerima bisnis yang mengalami kebangkrutan dengan lapang dada adalah hal terpenting untuk dilakukan.

Ikhlas menerima keadaan dapat membantu mengurangi stres dan memungkinkanmu untuk berpikir lebih jernih dalam mengambil keputusan juga langkah selanjutnya.

Kamu harus paham bahwa menerima keadaan bukan berarti pasrah, melainkan sebagai langkah awal untuk mencari solusi.

Baca Juga: Peluang Bisnis di Industri Software untuk Food and Beverages Menurut Pengusaha Kuliner

2. Identifikasi Penyebab Kegagalan

Berikutnya, cari tahu kesalahan atau akar masalah yang menjadi pemicu kegagalan dalam bisnismu.

Evaluasi hal tersebut dan belajarlah dari kesalahan agar kamu menemukan solusi juga inovasi untuk bangkit kembali.

3. Manfaatkan Peluang yang Ada

Bangkit dari kegagalan memang tidak mudah, tetapi banyak yang berhasil melakukannya.

Salah satunya dengan mengelaborasi konsep bisnis, serta memperhatikan tren dan kebutuhan masyarakat sekitar.

Dengan memanfaatkan tren dan kebutuhan tersebut, bisnis dapat beradaptasi dan berkembang.

4. Beradaptasi dengan Perubahan

Perubahan teknologi disebut menjadi penyebab kegagalan bisnis.

Baca Juga: Pegawai Baru Cepat Beradaptasi, Ini 7 Tips Efektif Membuat Program Onboarding Karyawan

Maka itu, kemampuan beradaptasi cepat dengan teknologi sangat penting dilakukan.

Beradaptasi terhadap perubahan pasar dan kebiasaan belanja konsumen di era digital harus dilakukan. 

Dengan begitu, kamu bisa menjaga keberlangsungan bisnis di masa depan.

5. Manfaatkan Jaringan yang Kamu Punya

Sebelum mengalami kebangkrutan, kamu tentu sudah punya relasi dan jaringan.

Andalkan jaringanmu untuk dapat memberikan masukan dan dukungan berharga dalam menghadapi kegagalan.

Jaringan atau networking bisa menjadi sumber inspirasi dan motivasi untuk bangkit dari keterpurukan.

6. Tetap Berpikir Positif dan Optimis

Terakhir, tetaplah berpikir positif dan optimis bahwa kegagalan adalah kesempatan untuk memperbaiki kesalahan.

Belajar dari kesalahan pengusaha sukses lainnya dan berusaha menghindari kesalahan yang sama adalah kunci untuk bangkit kembali.

Kiranya, itulah beberapa tips bangkit kembali usai bisnis bangkrut. Mudah-mudahan berguna, Kawan Puan.

Baca Juga: Jalankan Bisnis yang Berdampak Sosial, Ini Tips Sukses Jadi Sociopreneur

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Peran Perempuan Minim, DPR Refleksi Pemilihan Pimpinan dan Dewan Pengawas KPK 2024-2029