Bebas Stres sebelum Menjalani Operasi, Ini Tips dari Dokter Ahli

Maharani Kusuma Daruwati - Senin, 7 Agustus 2023
Prosedur operasi mata LASIK
Prosedur operasi mata LASIK FG Trade

Parapuan.co - Operasi merupakan salah satu tindakan medis untuk mengangkat penyakit yang sudah parah.

Misalnya saja seperti operasi mata, ini dilakukan untuk mengangkat penyakit yang ada di mata agar penglihatan kembali baik.

Namun, terkata operasi menjadi momok bagi banyak orang dan terasa begitu menakutkan.

Mendengar kata ‘operasi’ saja mungkin kamu akan merinding, karena membayangkan pisau bedah seliweran. Apalagi, kalau yang akan dioperasi adalah mata.

Soalnya, bisa dibilang, mata adalah bagian tubuh yang sangat sensitif. Kena debu atau kelilipan bulu mata saja bisa sakit. Bagaimana kalau kena pisau bedah?

Hingga kemudian hal ini membuatmu jadi stres sendiri karena dihantui banyak pertanyaan yang menjejali kepala. Bagaimana kalau operasi gagal dan penglihatan saya hilang sama sekali? Bagaimana jika ada komplikasi? Bagaimana kalau terjadi sesuatu di meja operasi yang di luar dugaan? Dan… berbagai ‘bagaimana’ lainnya.

dr. Sophia Pujiastuti, SpM(K)., MM., pendiri SILC Lasik Center yang punya pengalaman belasan tahun dalam bidang operasi lasik, bercerita, takut atau stres memiliki peran penting yang membuat seseorang maju-mundur untuk menjalani operasi mata.

Karena itu, simak berikut ini lima tips mengurangi stres sebelum operasi dari dr. Sophia, seperti dikutip dari rilis yang diterima PARAPUAN.

1. Gali Informasi Sedalam Mungkin

Baca Juga: 5 Manfaat Memiliki Sahabat bagi Kesehatan Mental, Bisa Kurangi Stres



REKOMENDASI HARI INI

Mengapa Semut Muncul di Rumah Saat Musim Hujan? Ini Cara Mengatasinya