Tak peduli seberapa besar peluang usaha, jika modal yang kamu butuhkan sangat besar dan melebihi jumlah yang kamu punya, maka itu bukan bisnis yang tepat buatmu.
Maka itu, penting untuk menentukan secara cermat kebutuhan biaya untuk memulai bisnis dan berapa lama waktu yang kamu butuhkan untuk menghasilkan keuntungan.
Intinya, kamu harus memulai jenis usaha yang sesuai dengan kondisi keuangan dan jangkauan kemampuan finansial.
Jadi semisal belum bisa menghasilkan untung besar, keuanganmu mampu menopang kebutuhan bisnis sehingga kerugian bisa diminimalkan.
4. Faktor Rencana Jangka Panjang
Ingat, menentukan bisnis harus berpikir secara jangka panjang, bukan semata mengikuti tren.
Pertimbangkan apakah industri yang akan kamu jalani dapat tumbuh secara konsisten dari tahun ke tahun.
Miliki pula gambaran tentang persaingan dan tantangan yang bakal kamu hadapi jika berbisnis di industri tersebut.
Itulah beberapa faktor penting yang perlu dipertimbangkan untuk membantumu mengatasi kebingungan dalam merintis bisnis. Semoga bermanfaat!
Baca Juga: 5 Tips Investasi Emas untuk Pemula, Pastikan Buat Jangka Panjang
(*)