6 Perawatan Sistemik untuk Mengatasi Psoriasis, Harus Diawasi Dokter

Anna Maria Anggita - Jumat, 25 Agustus 2023
Perawatan sistemik untuk mengatasi psoriasis
Perawatan sistemik untuk mengatasi psoriasis DaveBolton

Obat ini hanya digunakan untuk kasus psoriasis yang parah ketika tidak ada cara lain yang berhasil. 

Meskipun dapat membantu menghilangkan psoriasis, manfaat siklosporin biasanya berakhir ketika kamu berhenti meminumnya.

Seseorang tidak boleh minum siklosporin ketika punya sistem kekebalan yang lemah atau jika sedang menyusui. 

Karena efek sampingnya seperti masalah ginjal, tekanan darah tinggi, dan kolesterol tinggi, maka para ahli tidak menyarankan penggunaan obat ini lebih dari satu tahun sekaligus.

4. Apremilast (Otezla)

Otezla adalah obat baru yang digunakan hanya untuk penyakit yang menyebabkan peradangan jangka panjang, seperti psoriasis dan arthritis psoriatis.

Obat ini mematikan enzim dalam sistem kekebalan dan memperlambat reaksi lain yang menyebabkan peradangan. 

Apremilast (otezla) ini dikonsumsi dengan cara diminum.

5. Deucravcitinib (Sotyktu)

Obat deucravcitinib (sotyktu) ini adalah pil sekali sehari untuk psoriasis sedang hingga berat, menargetkan TYK2, sebuah molekul yang mengirimkan sinyal melalui sistem kekebalan.

6. Biologis

Jika psoriasis parah atau pengobatan lain tidak berhasil, dokter  mungkin merekomendasikan salah satu obat seperti adalimumab, brodalumab, certolizumah, etanercept, guselkumab, infliximab, dan ixekizumab.

Berbagai obat di atas memengaruhi bagian tertentu dari sistem kekebalan tubuh yang berperan dalam psoriasis.

Kawan Puan harus tahu kalau berbagai pengobatan di atas bisa menimbulkan efek samping, oleh sebab itu pastikan konsumsi dalam pengawasan dokter.

Baca Juga: Ini Cara Melindungi Kulit saat Berenang bagi Pengidap Psoriasis

(*)



REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat