Berkaca dari Fuji, berikut ini PARAPUAN rangkum mengenai penyebab dan gejala skoliosis yang dialami Fuji.
Menurut American Association of Neurological Surgeons, skoliosis adalah kelainan tulang belakang yang melengkung ke samping. Hal ini paling sering didiagnosis pada masa kanak-kanak atau remaja awal.
Kurva normal tulang belakang terjadi di daerah serviks, toraks, dan lumbal pada bidang yang disebut bidang “sagital”.
Kurva alami ini memposisikan kepala di atas panggul dan berfungsi sebagai peredam kejut untuk mendistribusikan tekanan mekanis selama gerakan.
Skoliosis sering kali didefinisikan sebagai kelengkungan tulang belakang pada bidang “koronal” (frontal). Meskipun derajat kelengkungan diukur pada bidang koronal, skoliosis sebenarnya merupakan masalah tiga dimensi yang lebih kompleks yang melibatkan bidang-bidang berikut:
- Bidang koronal
- Bidang sagital
- Bidang aksial
Skoliosis dapat diklasifikasikan berdasarkan etiologi: idiopatik, kongenital, atau neuromuskular.
Skoliosis idiopatik ditegakkan diagnosisnya ketika semua penyebab lain telah dikesampingkan dan mencakup sekitar 80 persen dari seluruh kasus.