Upaya KPU Ajak Siswa Usia 17 Tahun ke Atas untuk Aktif di Pemilu 2024

Linda Fitria - Jumat, 29 September 2023
Ilustrasi pemilih pemula di Pemilu 2024
Ilustrasi pemilih pemula di Pemilu 2024 Heru Anggara

Melansir Grid.ID, KPU menggelar rangkaian kegiatan bertajuk KPU Goes to Campus School dan Pesantren di Kalimantan Tengah hingga ke SMA Katolik St Aloysis Palangka Raya.

Kegiatan tersebut diikuti 200 orang dari SMAK Santo Aloysius, SMA Katolik Santo Petrus Kanisius, dan STIPAS Palangka Raya.

Bertemakan “KPU Anak Muda Membangun Bangsa #Nga Milih Nga Keren”, KPU berharap agar para pemilih pemula bisa berperan aktif di Pemilu 2024 nanti.

“Apabila anak muda apatis, tidak mau tahu dan tidak mau mengerti tentang pemilu dan tidak mau berpartisipasi dengan pemilu, betapa ruginya bangsa ini karena lebihnya dari 50 persen pemilih nanti adalah anak muda,” kata Anggota KPU Provinsi Kalimantan Tengah Divisi Sosialisasi Pendidkan Pemilih Partisipasi Masyarakat dan Sumber Daya Manusia, Harmain.

Langkah KPU ini pun mendapat dukungan penuh dari pihak sekolah yang juga mengharapkan peran aktif siswa-siswanya.

Direktur SMAK Santo Aloysius, Romo Romanus Romas menyebut suara para pemilih pemula ini begitu penting.

“Generasi melenial yang menurut data kurang lebih 50 persen, bayangkan saja apabila angka 50 persen kita gunakan maka demokrasi Indonesia itu bisa tumbuh,” ucapnya.

Nah Kawan Puan, yuk kita dukung selalu langkah pemerintah untuk mewujudkan Pemilu 2024 yang jujur dan adil!

Baca Juga: Jelang Pemilu 2024, Simak Apa Itu Koalisi yang Perempuan Memilih Wajib Tahu

(*)

Sumber: Grid.ID
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru