Nailul Huda menjelaskan bahwa pembeli produk online di media sosial seperti TikTok Shop tidak dibebani biaya tertentu seperti saat belanja di e-commerce.
"Orang yang memang percaya terhadap seorang seller tertentu pasti akan lebih senang berbelanja via sosial media dan seller pun tidak dibebani biaya terlalu tinggi dibandingkan e-commerce," kata Nailul Huda.
Nailul juga menambahkan, user experience yang ditawarkan TikTok Shop di mana konsumen bisa membeli langsung saat penjual melakukan live streaming memberikan daya tarik tersendiri.
Belum lagi pembeli juga akan mendapatkan keuntungan gratis ongkir dan diskon lainnya.
Sementara itu berdasarkan laporan Populix di awal tahun 2023, social commerce alias berbelanja daring lewat media sosial memang semakin diminati masyarakat Indonesia.
Laporan berjudul "The Social Commerce Landscape in Indonesia" itu juga menyebut tentang TikTok Shop yang menjadi platform media sosial yang paling sering digunakan untuk berbelanja online.
Ada pun banyaknya pengguna di TikTok Shop yang berbelanja secara online mencapai 45 persen.
Setelah TikTok Shop, media sosial yang paling banyak digunakan untuk belanja masyarakat Indonesia antara lain WhatsApp (21 persen), Facebook Shop (10 persen), dan Instagram Shopping (10 persen).
Kiranya, itulah tadi alasan yang membuat orang suka belanja online. Semoga bermanfaat!
Baca Juga: Intip Tren Belanja Online Kuartal III 2023 yang Bisa Jadi Ide Usaha
(*)