Tujuan Terkait

Punya Ide Usaha? Kenali Apa Itu PLUT, Layanan Terpadu untuk Pelaku UMKM

Arintha Widya - Kamis, 5 Oktober 2023
Dokumentasi peresmian gedung PLUT Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Bandung pada 5 Juli 2023: Punya Ide Usaha? Kenali Apa Itu PLUT bagi UMKM
Dokumentasi peresmian gedung PLUT Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Bandung pada 5 Juli 2023: Punya Ide Usaha? Kenali Apa Itu PLUT bagi UMKM (Dok. Diskop Bandung Kab.)

Parapuan.co - Kawan Puan kesulitan mewujudkan ide usaha? Kamu bisa mendapatkan bantuan dari PLUT atau Pusat Layanan Usaha Terpadu.

Apa itu PLUT? PLUT merupakan unit pelaksana teknis yang didirikan untuk meningkatkan kinerja produksi dan daya saing perekonomian melalui koperasi dan UKM (Usaha Kecil dan Menengah).

Unit ini juga dikenal dengan nama PLUT KUMKM, yaitu kepanjangan dari Pusat Layanan Usaha Terpadu Koperasi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah.

PLUT hadir di wilayah kabupaten atau kota sebagai pintu gerbang bagi koperasi dan pemilik ide usaha atau UKM setempat untuk memberdayakan diri.

Lantas, apa fungsi PLUT ini bagi UMKM? Simak informasi lengkapnya di bawah ini sebagaimana merangkum dari Kompas.com!

1. Memberikan Layanan Informasi dan Konsultasi

Di PLUT, Kawan Puan bisa memperoleh informasi mengenai berbagai aspek usaha, perizinan, perpajakan, peluang bisnis, regulasi bisnis, dan sebagainya.

PLUT juga melayani konsultasi dengan pelaku usaha yang membutuhkan panduan dalam menjalankan bisnisnya.

2. Bantu Perizinan dan Administrasi

Baca Juga: Catat! Ini Syarat dan Cara Mengurus Izin Tempat Usaha Sebelum Buka Usaha

Pelaku UMKM juga bisa menerima bantuan dalam proses perizinan dan administrasi untuk memulai maupun mengembangkan ide usaha dari PLUT.

3. Pelatihan dan Pengembangan Keterampilan

Fungsi PLUT yang ketiga, yaitu memberikan pelatihan dan program pengembangan keterampilan kepada pelaku usaha.

4. Bantu UMKM Mengembangkan Pasar

PLUT memiliki fungsi lain sebagai penghubung antara pelaku UMKM dengan pasar, yakni melalui program pameran maupun kegiatan promosi lainnya.

Program yang ditawarkan bahkan tidak hanya di pasar lokal, tapi juga nasional hingga internasional.

5. Melakukan Bimbingan Teknis

Selain itu, PLUT juga memberikan bimbingan teknis terkait cara meningkatkan peluang bisnis, termasuk inovasi produk, proses produksi, dan peningkatan kualitas suatu usaha.

6. Bantu Akses Dana dan Pembiayaan

Baca Juga: KemenKopUKM Luncurkan Program Pembiayaan UKM dan Startup, Yuk Daftar!

UMKM sering kesulitan mendapatkan modal usaha, dan PLUT dapat membantu pelaku bisnis menerima informasi terkait sumber dana, pinjaman, bahkan program dari pemerintah.

7. Sebagai Penghubung dengan Lembaga Keuangan

Lebih dari itu, PLUT juga memfasilitasi dan menghubungkan pelaku usaha dengan lembaga keuangan, semisal bank atau koperasi untuk berdiskusi tentang solusi pembiayaan.

8. Pendampingan dan Advokasi

Selanjutnya, PLUT berperan pula menjadi pendamping bagi pelaku usaha, terutama saat mengalami hambatan dalam menjalankan bisnisnya.

9. Pengumpulan Data dan Analisis

PLUT membantu mengumpulkan data ekonomi dan bisnis, sehingga pelaku usaha dapat mengambil keputusan strategis terkait dengan usahanya.

10. Pengembangan Jaringan Bisnis

Fungsi PLUT yang terakhir ialah memfasilitasi pembentukan jaringan bisnis dan peluang kerja sama di antara para pelaku usaha.

Dalam hal ini, PLUT menjalankan fungsi yang bertujuan untuk menjadi pusat layanan yang mendorong pertumbuhan dan pengembangan pelaku UMKM mewujudkan ide usaha mereka.

Bila di daerah Kawan Puan tinggal terdapat PLUT, kamu bisa memanfaatkan layanan ini untuk mendapatkan berbagai akses ke dunia bisnis, lho.

Baca Juga: Cari Relasi, Ini 4 Tips Dapat Tawaran Lowongan Kerja di LinkedIn

(*)

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari, program KG Media yang merupakan suatu rencana aksi global, bertujuan untuk menghapus kemiskinan, mengurangi kesenjangan dan melindungi lingkungan.



REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat