Serba-Serbi Profesi Guru BK seperti Karakter Perempuan Bu Prani di Budi Pekerti

Arintha Widya - Minggu, 26 November 2023
Ilustrasi profesi guru BK seperti Bu Prani yang diperankan Sha Ine Febriyanti di film Budi Pekerti
Ilustrasi profesi guru BK seperti Bu Prani yang diperankan Sha Ine Febriyanti di film Budi Pekerti Rekata Studio/Kaninga Pictures

Di jurusan Pendidikan Konseling, kamu akan dibekali pengetahuan terkait bidang pendidikan dan psikologi.

Nantinya jika mengajar, kamu diharapkan mampu berinteraksi secara personal dengan anak didik untuk tujuan tertentu.

Misalnya berdiskusi dengan siswa tentang minatnya dan membantu mengarahkan ke mana anak didik bisa melanjutkan pendidikan untuk meraih cita-citanya.

Oleh sebab itu, lulusan Pendidikan Konseling harus bisa membantu menyelesaikan masalah dari para siswa dan berperan dalam memandu siswa mengarahkan bakatnya ke hal yang lebih positif.

Fungsi Bimbingan Konseling di Sekolah

Guru BK akan menjalankan beberapa fungsi bimbingan konseling di sekolah, antara lain sebagai berikut:

1. Memberikan Pemahaman

Dalam konteks bimbingan dan konseling, tujuan utama guru BK adalah membantu siswa memahami diri mereka secara lebih mendalam.

Termasuk pemahaman mengenai potensi individu dan lingkungan tempat mereka berada.

Baca Juga: Hari Guru Nasional, Ternyata Segini Tunjangan yang Diterima Guru PNS dan Non PNS

Sumber: Gramedia.com
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

3 Tips Manfaatkan Uang Pesangon PHK Jadi Modal untuk Wirausaha