4. Atasi Masalah yang Mendasari
Berikutnya, atasi segera masalah yang membuat anak enggan masuk sekolah. Misalnya di hari sebelumnya mereka mendapatkan nilai jelek.
Kamu bisa mengajak anak belajar bersama dan menyemangatinya bahwa ia bisa memperbaiki nilainya besok di sekolah.
Semisal ada masalah perundungan, libatkan anak dalam mencari solusi untuk masalah tersebut dan jangan langsung menegur pelaku.
5. Bicara dengan Guru
Selain mengatasi masalah tadi, temui guru atau wali kelas anak dan diskusikan bagaimana perilaku anak di sekolah.
Minta bantuan pada guru terkait solusi yang mungkin akan kamu ambil untuk membantu anak.
6. Waspadai Masalah yang Lebih Besar
Jika anak terus-menerus menolak ke sekolah, sangat sedih hingga tidak bisa berhenti menangis, atau menunjukkan tanda-tanda kecemasan lain seperti mimpi buruk atau takut ditinggalkan sendiri, kamu harus waspada.
Berkomunikasilah dengan mereka dan tawarkan untuk menemui terapis kalau-kalau ada kecemasan yang merupakan tanda-tanda masalah kesehatan mental.
Itulah tadi beberapa hal yang harus diperhatikan orang tua jika anak tidak mau sekolah. Semoga bermanfaat!
Baca Juga: Agar Semangat, Ini Tips Mempersiapkan Anak Masuk Sekolah Usai Liburan
(*)