Apakah kamu membayangkan masih melakukan hal yang sama lima tahun ke depan?
Ataukah kamu bercita-cita untuk mencapai posisi yang lebih tinggi dibandingkan sekarang?
Atau, kamu tertarik untuk menjalankan bisnis sendiri dan meninggalkan karier sebagai karyawan?
Sesuaikan tujuan jangka panjangmu tersebut dengan keputusan yang akan kamu ambil sebelum memilih antara gaji atau jabatan.
4. Naluri
Bila sulit untuk memilih, dengarkan nalurimu yang bisa saja memberikan petunjuk.
Ketika kamu ragu dan takut membuat keputusan yang salah, naluri sering kali memberikan pandangan yang lebih tepat.
Disebutkan bahwa ada penelitian yang menunjukkan bahwa mempercayai naluri dapat menghasilkan keputusan yang lebih baik dibandingkan hanya mengandalkan pikiran logis.
Yang perlu kamu lakukan hanyalah percaya pada diri sendiri dan meyakini pilihanmu.
Bagaimana? Kawan Puan sudah menentukan mau berkarier berdasarkan gaji atau jabatan?
Baca Juga: 4 Langkah Mudah Dapat Promosi Jabatan dalam Pekerjaan, Apa Saja?
(*)