3. Perilaku Konsumen
Berikutnya, ketahui pula perilaku konsumen ketika berbelanja di bulan Ramadan.
Hutami mempelajari data yang menunjukkan bagaimana kebiasaan belanja konsumen selama puasa.
Mereka rupanya sudah mulai mencari menu untuk berbuka puasa sejak pukul 14.00 WIB.
Namun, kebanyakan dari konsumen baru beli makanan berbuka di jam 16.00 WIB, sehingga terjadi peningkatan transaksi jual-beli pada jam-jam ini.
Untuk mengantisipasi peningkatan pembelian, kamu perlu menyiapkan stok lebih.
4. Layanan Pengiriman atau Delivery
Terakhir, sediakan layanan pengiriman atau delivery langsung ke tangan konsumen.
Ketika banyak yang keluar untuk beli makanan, akan ada sebagian yang memilih membeli dari rumah karena lebih praktis dan hemat tenaga.
Kiranya, itulah tadi hal-hal yang harus kamu pahami jika akan mewujudkan ide usaha kuliner saat Ramadan. Semoga bermanfaat!
Baca Juga: Ramadan Sebulan Lagi, Ini 4 Camilan yang Bisa Jadi Ide Usaha Takjil
(*)