Dokter Ungkap Skimmed Milk Bisa Membantu Turunkan Berat Badan

Anna Maria Anggita - Selasa, 5 Maret 2024
Skimmed milk atau susu bebas lemak bantu turunkan berat badan dan cegah obesitas.
Skimmed milk atau susu bebas lemak bantu turunkan berat badan dan cegah obesitas. Farknot_Architect

Meski begitu, dr. Chris berpesan para pengidap intoleransi laktosa harus cermat dalam memilih susu nabati jika ingin menurunkan berat badan.

Sebab menurutnya susu kedelai biasanya dikemas dalam kandungan gula tinggi.

Tak hanya itu saja, oat milk atau susu oat juga mengandung kadar karbohidrat tinggi.

Cara Mencegah Obesitas Selain Minum Skimmed Milk

Selain minum skimmed milk, dr. Chris pun membagikan tips mencegah kenaikan berat badan.

"Kenaikan berat badan itu diakibatkan karena asupan yang masuk ke tubuh lebih tinggi daripada yang dibutuhkan, sehingga kita perlu lebih mawas dalam makan dan minum," kata dr. Chris.

Berikut ini tips mengurangi berat badan demi mencegah obesitas:

1. Pastikan kalori yang masuk ke tubuh lebih rendah dari output

2. Gunakan teknik masak dengan memakai sedikit minyak

3. Mengurangi menu goreng-gorengan

4. Batasi jumlah karbohidrat dan jangan dikombinasikan seperti nasi dengan kentang atau mie 

"Perhatikan waktu makan atau minum, maksimal 18.00 karena tubuh membutuhkan waktu memproses makanan sebelum kita beristirahat," pungkas dr. Chris.

Baca Juga: Ini Bahaya Tidur setelah Sahur, Bisa Tingkatkan Risiko Obesitas

(*)



REKOMENDASI HARI INI

3 Tips Manfaatkan Uang Pesangon PHK Jadi Modal untuk Wirausaha