Harus Waspada Kosmetik Reject, Ini Ciri-Ciri yang Wajib Diperhatikan

Tim Parapuan - Sabtu, 16 Maret 2024
Ciri-ciri kosmetik reject yang harus diwaspadai.
Ciri-ciri kosmetik reject yang harus diwaspadai. (Freepik)

Di saat membeli produk kosmetik reject, biasanya akan terdapat keterangan atau batch yang mengatakan bahwa itu adalah produk reject.

Kawan Puan bisa menelaah kemasan suatu produk terlebih dahulu supaya tidak tertipu modus.

Selain itu, tekstur kualitas si produk juga akan berbeda dari makeup yang layak pakai.

2. Harga yang Terlalu Murah

Kawan Puan juga harus skeptis saat melihat harga produk terlalu murah dari harga di pasarannya.

“Harga resmi yang terjual di pasaran itu Rp 149.000 tetapi sama oknum dijual Rp 19.000, dan mereka bilangnya bahwa ini barang asli,” ungkap Lizzie.

Jangan mudah tergiur oleh harga yang turun drastis karena hal itu tidak normal dan bisa saja yang dijual adalah barang reject.

Untuk menghindarinya, Kawan Puan lebih baik langsung membeli produk di toko resminya saja.

Kawan Puan harus berhati-hati jika melihat tawaran produk kecantikan murah karena harga tersebut belum tentu menjamin keamanan si produk.

Baca Juga: Makeup Artist Ungkap Bahayanya Memakai Lipstik yang Kedaluwarsa

(*)

Josephine Christina Arella/PARAPUAN

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Dobrak Stigma, Logina Salah Kontestan Pertama Miss Universe dengan Vitiligo dan Status Ibu