Apakah Ide Usaha yang Kamu Bangun Bakal Cuan? Pastikan Dulu 3 Hal Ini

Arintha Widya - Senin, 18 Maret 2024
Apakah Ide Usaha yang Kamu Bangun Bakal Cuan? Pastikan Dulu 3 Hal Ini
Apakah Ide Usaha yang Kamu Bangun Bakal Cuan? Pastikan Dulu 3 Hal Ini Freepik

Berdasarkan masalah yang ingin kamu selesaikan dari ide usaha tadi, kamu dapat mengembangkan profil target pasar.

Profiling itu meliputi mencatat apa saja kesulitan calon pelanggan, minat, dan data demografis.

Data demografis yang dimaksud adalah rentang usia, jenis kelamin, lokasi, dan tingkat pendapatan.

Sambil melakukan penelitian, catat skala jumlah target dan pola pembelian mereka agar dapat digunakan dalam perhitungan pendapatanmu nantinya.

2. Apakah idemu berbeda dari kompetitor?

Sebelum membangun bisnis, kamu juga perlu tahu siapa pesaingmu dan cara menjadi berbeda dari yang lain di pasaran.

Dalam hal ini, lakukanlah analisis SWOT, yaitu kekuatan (strengths), kelemahan (weaknesses), peluang (opportunities), dan ancaman (threats).

Selagi menganalisis, kamu bisa berkomunikasi langsung dengan orang-orang yang menjalankan peluang bisnis serupa.

Bahkan, kamu bisa membeli produk mereka untuk melihat perbandingannya dengan produkmu.

Baca Juga: Selain Jadi Identitas, Ini Pentingnya Logo Bisnis Bagi Suatu Ide Usaha

Sumber: Nerd Wallet
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati


REKOMENDASI HARI INI

Implementrasi Kurang Efektif, Wapres Gibran Minta Sistem Zonasi PPDB Dihapus