Cukup Dikukus, Begini Tips Membuat Bolu Kukus Pelangi Santan

Saras Bening Sumunar - Minggu, 24 Maret 2024
Resep bolu kukus pelangi santan.
Resep bolu kukus pelangi santan. Haniyah Zakiyah

Parapuan.co - Kawan Puan ingin berbuka dengan yang manis-manis, yuk coba buat bolu kukus pelangi santan.

Bolu kukus pelangi santan merupakan camilan yang pas untuk menemani waktu berbuka puasa bersama keluarga.

Selain cita rasanya yang manis, bolu satu ini nikmat dan mudah dibuat lho.

Kawan Puan yang ingin membuat bolu kukus pelangin santan di rumah? Yuk simak resep dan cara pembuatannya.

Bahan-Bahan Bolu Kukus Pelangi Santan

Melansir dari laman Kompas.combahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat bolu kukus pelangi santan mudah didapatkan di supermarket maupun toko kue.

Adapun bahan-bahan yang wajib kamu siapakan seperti:

3 butir telur

250 gram terigu

Baca Juga: Ini 5 Tips Membuat Es Buah Mango Coco Viral di TikTok, Takjil Buka Puasa

250 gram gula biasa

1 sdt baking powder

1 sdt siper polymer atau SP

1 gelas santan

2 bungkus vanili

Pewarna secukupnya

Cara Membuat Bolu Pelangi Kukus Santan

1. Langkah pertama, kocok telur dengan gula, vanili, SP, baking powder, sampai mengembang tinggi.

Baca Juga: Tips Membuat Bolu Kukus Mekar, Pakai Air Soda yang Baru Dibuka

Kemudian, tuangkan santan lalu aduk hingga benar-benar merata.

Selanjutnya, tambahkan terigu sedikit demi sedikit kemudian campur hingga merata.

2. Bagi adonan menjadi tiga bagian, kemudian beri pewarna putih, hijau, dan merah.

3. Berikutnya, siapkan loyang bulat dan olesi dengan mentega. Taburkan sedikit tepung.

Tuangkan satu adonan, kukus selama 10 menit. Lalu tuangkan adonan kedua (warna hijau) pada menit ke-20.

Terakhir, tuang adonan berwarna merah pada menit ke-30.

4. Angkat bolu kukus pelangi santan lembut.

Itu tadi resep membuat bolu pelangi kukus santan yang lembut dan nikmat.

Tertarik menjadikan camilan satu ini sebagai menu buka puasa?

Baca Juga: 5 Tips Membuat Gulai Ayam, Menu Viral di TikTok ala Luvita Ho

(*)



REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat