Parapuan.co - Kawan Puan, sebagian dari kamu mungkin sudah familier dengan white noise atau pink noise.
Kini, ada istilah baru lagi terkait warna suara yang perlu kamu ketahui, yaitu yellow noise.
Yellow noise disebut dapat meningkatkan konsentrasi, mengurangi stres, dan meningkatkan ketenangan.
Untuk lebih jelasnya, simak definisi dari yellow noise dan cara kerjanya seperti mengutip berbagai sumber!
Apa Itu Yellow Noise?
Melansir Casper.com, yellow noise adalah suara berfrekuensi menengah yang menyerupai suara hujan terus-menerus atau suara aliran sungai.
Ini sama seperti jenis suara acak yang spektrumnya sama dengan white noise atau pink noise.
Disebut dengan yellow karena energi dari frekuensi yang ditimbulkan lebih terkonsentrasi di bagian rendah hingga tengah dari spektrum suara.
Suara ini memberikan kesan yang lebih hangat dan lebih alami daripada white noise yang sering kali dianggap terlalu keras atau monoton.
Baca Juga: Kapan Sebaiknya Berhenti Pakai White Noise untuk Menidurkan Bayi?
Cara Kerja Yellow Noise
Dikutip dari Tribunnews, yellow noise bisa meningkatkan konsentrasi dan dapat meningkatkan kualitas tidur seperti white noise.
Namun, hal-hal terkait spektrum suara ini sebenarnya masih dalam tahap penelitian.
Jika disebut hampir sama seperti white noise tetapi lebih rendah dan hangat, yellow noise dapat memberikan manfaat berikut terhadap manusia:
1. Meningkatkan Fokus dan Produktivitas
Membantu menyamarkan gangguan-gangguan kecil di sekitar lingkungan kerja atau belajar, sehingga meningkatkan fokus dan produktivitas.
2. Menenangkan Pikiran dan Mengurangi Stres
Suara yang lembut dan alami dari yellow noise dapat membantu menenangkan pikiran, mengurangi kegelisahan, dan meredakan stres.
3. Meningkatkan Kualitas Tidur
Baca Juga: Bantu Bayi Tidur Lebih Cepat, Ini Pro Kontra Penggunaan White Noise
Yellow noise dapat membantu tidur lebih nyenyak dengan menyamarkan suara-suara distraksi yang dapat mengganggu tidur.
Sumber Yellow Noise
Yellow noise dapat dihasilkan melalui berbagai sumber, termasuk aplikasi smartphone, mesin suara, atau rekaman suara alam.
Beberapa contoh sumber yellow noise meliputi suara hujan ringan, angin sepoi-sepoi, atau gemericik air sungai.
Walau ada beberapa sumbernya, pilihan jenis suara dari yellow noise yang dapat memberikanmu efek-efek seperti disebutkan sebelumnya bergantung pada preferensi.
Kamu bisa saja lebih tenang mendengarkan suara aliran sungai dibandingkan gemericik air hujan.
Atau, kamu lebih menyukai suara angin sepoi-sepoi di alam dibandingkan mendengarkan efeknya dari hasil rekaman.
Cari sumber yellow noise yang sesuai preferensimu dan buktikan sendiri efek yang ditimbulkan. Semoga informasi di atas bermanfaat.
Baca Juga: Bisa Meredam Suara Bising, Ini Rekomendasi TWS dengan Suara Jernih
(*)