Saat membuat pound cake pastikan menggunakan bahan bersuhu ruangan, termasuk mentega supaya bisa tercampur baik dengan bahan lainnya.
Dengan memakai bahan suhu ruangan, maka adonan pun akan homogen, artinya tercampur rata dan tidak bergumpal.
Perlu diketahui, penggunaan telur dan susu dingin bisa membuat mentega menggumpal, jadi pastikan bahan yang digunakan bersuhu ruang.
3. Panggang di Oven Dingin
Memanggang pound cake dimulai dari oven dingin, alias belum dipanaskan demi menghasilkan remah kue yang padat dan merata.
Adapun alasan mulai dari oven dingin yakni ketika adonan memanas bersamaan dengan oven, maka tekstur bagian tengah dan luar kue jadi matang merata.
Dianjurkan pula sebelum memanggang pound cake, Kawan Puan menaburkan gula pasir ke atas adonan.
Teknik menaburkan gula pasir di atas adonan sebelum dipanggang ini akan menghasilkan lapisan pound cake yang renyah.
Baca Juga: Ini Jadwal Festival Kuliner Tjap Legende yang akan Hadir di 9 Kota
(*)