2. Tonjolkan Desain dengan Warna Komplementer
Warna komplementer adalah warna yang berada berseberangan pada roda warna, misalnya, merah dan hijau.
Skema ini efektif untuk menciptakan kombinasi warna yang dramatis dan penuh energi.
"Jika kamu ingin warna dasar hijau, maka warna komplementer yang bisa kamu coba adalah merah-oranye atau merah ungu," kata desainer interior Kati Curtis dari New York.
3. Gunakan Warna Netral sebagai Dasar Skema Warna
Selanjutnya, kamu juga bisa memilih satu warna netral sebagai dasar skema untuk memungkinkanmu menambahkan aksen yang kontras.
Warna netral akan lebih fleksibel dan mudah dipadukan dengan warna lain.
Misalnya jika dinding ruangan kamu cat abu-abu (netral), kamu bisa menambahkan dekorasi dengan warna hijau, pink, merah, biru, kuning, dan sebagainya.
Baca Juga: Monokrom hingga Metalik, Ini 7 Tren Warna Interior Rumah Tahun 2024