Namun kalau kamu tidak memiliki pinjaman, alokasikan keuntungan untuk mengembangkan ide usaha dan berinovasi.
2. Buat Dana Darurat
Menjalankan bisnis selalu memiliki risiko, sehingga penting untuk memiliki dana darurat.
Dana darurat berguna untuk mengantisipasi penurunan performa bisnis atau kejadian tak terduga, contohnya pandemi, kecelakaan, dan sebagainya.
Selain itu, dengan dana darurat kamu tidak perlu mengambil dana anggaran bisnis untuk keperluan pribadi.
Dengan demikian, akan memberikan ketenangan pikiran serta memungkinkan pengambilan keputusan bisnis yang lebih baik.
3. Menabung untuk Pensiun
Pikirkan tentang masa depanmu ketika sudah tidak lagi bekerja atau menjalankan peluang bisnis.
Seiring waktu, kemampuan kita untuk bekerja akan menurun, sehingga penting untuk menyisihkan uang untuk masa pensiun.
Baca Juga: Perempuan Bisa Investasi, Kenali Perbedaan Tabungan, Giro, dan Deposito