3. Baking Soda dan Air
Baking soda adalah pembersih alami lainnya yang dapat digunakan untuk membersihkan talenan kayu.
Campurkan baking soda dengan sedikit air sampai menjadi pasta. Berikutnya, oleskan ke permukaan talenan kayu.
Gosok hingga kotoran dan bau terangkat lalu bilas.
Baking soda memiliki sifat abrasif ringan yang membantu mengangkat noda dan kotoran dari permukaan talenan kayu tanpa merusak lapisan pelindung alaminya.
Kawan Puan, itu tadi tips membersihkan talenan kayu yang digunakan untuk memotong daging kurban.
Mulai dari menggunakan perasan air lemon, cuka, sampai campuran baking soda.
Nah untuk menghindari bau tak sedap di talenan kayu, lakukan pembersihan secara rutin dan berkala ya.
Proses pembersihkan ini juga berlaku setelah kamu menggunakan talenan kayu, baik untuk memotong bawang puting maupun sayuran.
Baca Juga: Viral di TikTok 4 Tips Menyimpan Daging Kurban di Freezer Biar Tetap Segar
(*)