Sering Hilang Kendali, Seperti Apa Cheating Day dalam Berdiet?

David Togatorop - Jumat, 26 Juli 2024
Ketahui apa itu cheating day dan caranya.
Ketahui apa itu cheating day dan caranya. (iStock/nicoletaionescu)

Parapuan.co - Kawan Puan, apakah Kawan Puan sedang menjalani program diet tapi merasa bosan dengan makanan yang itu-itu saja?

Mungkin Kawan Puan pernah mendengar tentang "cheating day" atau hari curang dalam diet.

Cheating day bisa menjadi bagian yang menyenangkan dan bermanfaat dalam program diet Kawan Puan jika dilakukan dengan benar.

Hari ini memberi kesempatan untuk menikmati makanan favorit, mengurangi stres, dan memotivasi untuk tetap berkomitmen pada diet.

Ingatlah untuk tetap mengontrol porsi, memilih makanan dengan bijak, dan menjaga gaya hidup aktif agar cheating day tidak merusak usaha diet Kawan Puan.

Apa Itu Cheating Day?

Cheating day adalah hari di mana Kawan Puan bisa menikmati makanan yang biasanya dihindari selama program diet.

Pada hari ini, Kawan Puan bisa makan makanan favorit tanpa merasa bersalah.

Konsep ini bertujuan untuk memberikan fleksibilitas dan motivasi dalam menjalani diet jangka panjang.

Baca Juga: Biasa Jadi Alternatif Diet, Ini 3 Perbedaan Nasi Shirataki dan Nasi Putih Mulai Asal sampai Kalori

Penulis:
Editor: David Togatorop


REKOMENDASI HARI INI

Sering Hilang Kendali, Seperti Apa Cheating Day dalam Berdiet?