Tujuan Terkait

Peran Orang Tua untuk Mendukung Tumbuh Kembang Anak: Pemenuhan Gizi Seimbang

Saras Bening Sumunar - Kamis, 1 Agustus 2024
Peran orang tua dalam memantau tumbuh kembang anak.
Peran orang tua dalam memantau tumbuh kembang anak. Getty Images/iStockphoto


Parapuan.co - Kemajuan teknologi memberikan dampak yang cukup besar, termasuk berkembangnya informasi secara digital.

Bagi orang tua, perkembangan teknologi mempermudah mengakses informasi, termasuk soal tumbuh kembang anak.

Hampir sebagian besar orang tua memanfaatkan internet khususnya media sosial untuk mencari ilmu parenting.

Sayangnya, tidak semua informasi yang beredar di internet dapat dipertanggungjawabkan kredibilitasnya.

Oleh karena itu, penting bagi orang tua untuk mencari informasi dari sumber terpercaya, agar parenting layak dapat diterapkan sehingga bisa mendukung perkembangan optimal anak.

Perlu diingat bahwa kesehatan dan perkembangan kognitif anak menjadi isu penting dalam dunia parenting di era digital saat ini.

Sejalan dengan hal itu, dalam rangka memperingati "Hari Anak Nasional 2024: Anak Terlindungi, Anak Tumbuh Jadi Pemenang" Nutricia menekankan pentingnya digital parenting yang tepat melalui sumber terpercaya untuk membantu mendukung tumbuh kembang anak.

Hal ini disampaikan dalam webinar Bicara Gizi dengan tema 'Dukung Anak Tumbuh Jadi Pemenang: Optimalkan Sistem Imun dan Perkembangan Otaknya'.

Nutricia terus mendorong edukasi mengenai pentingnya nutrisi dan stimulasi untuk mendukung pertumbuhan juga perkembangan anak, agar anak tumbuh menjadi pemenang.

Baca Juga: Strategi Nasional Pencegahan Perkawinan Anak, Ini 5 Hal yang Bisa Dilakukan

Melalui berbagai platform yang bekerjasama dengan berbagai komunitas, Nutricia ingin menjangkau lebih banyak keluarga Indonesia.

"Nutricia menyediakan layanan digital parenting melalui Nutriciaclub yang menghadirkan program-program yang bertjuan untuk mempermudah orang tua mendapatkan informasi tentang imunitas, nutrisi, dan tumbuh kembang anak," ucap DR. dr. Ray Wagiu Basrowi, MKK, FRSPH, Medical Science Director Danone Indonesia.

"Nutricia memahami bahwa digital parenting menuntut orang tua untuk lebih peka terhadap teknologi dan bagaimana teknologi tersebut memengaruhi anak-anak mereka," imbuhnya.

Lebih dalam, menurut Survei Kesehatan Indonesia (SKI) yang dilakukan tahun 2024, masalah kesehatan terkait Infeksi Saluran Pernapasan (ISPA) masih menjadi masalah serius.

Sekitar 34,2 persen atau tiga dari 10 anak Indonesia mengalami ISPA.

Kondisi ini menunjukkan betapa pentingnya menjaga kesehatan anak, sebab sistem imun berperan penting dalam mendukung prestasi anak, karena kesehatan yang baik secara langsung mempengaruhi kemampuan belajar dan performa akademik anak.

Dokter spesialis anak, dr. Atilla Dewanti, SpA(K) menjelaskan bahwa sistem imun yang kuat berperan penting dalam melindungi otak dari infeksi dan inflamasi.

Sementara sistem imun yang lemah dapat membuat anak lebih rentan terhadap infeksi yang pada akhirnya mengganggu proses belajar dan pertumbuhan otak mereka.

Baca Juga: Beri yang Terbaik, Ini Pentingnya Memilih Produk Perawatan Harian Berkualitas untuk Anak

"Ketika anak sering sakit, proses belajar dan perkembangan otak dapat terganggu. Sistem imum yang sehat membantu memastikan anak tetap aktif, belajar dengan baik, dan berkembang secara optimal," kata dr. Atilla.

Lebih lanjut, dr. Atilla juga memberikan tips untuk menunjang imunitas serta perkembangan otak anak, termasuk:

- Memberikan makanan yang kaya akan prebiotik.

Makanan yang kaya prebiotik seperti buah dan sayuran dapat meningkatkan imunitas dan perkembangan otak anak.

- Makanan tinggi omega-3

Kandungan omega-3 ini bisa didapatkan dari ikan salmon dan ikan kembung baik untuk perkembangan otak anak.

- Makanan mengandung omega-6

Omega-6 menunjang kebuthan anak yang bisa didapatkan dari makanan seperti telur.

- Vitamin 

Memberikan makanan yang tinggi akan kandungan vitamin juga diperlukan.

Misal buah jeruk yang kaya vitamin C, alpukat yang kaya vitamin E dan baik untuk pencernaan.

Baca Juga: Perkuat Ikatan Emosional, Ini 5 Cara Menunjukkan Kasih Sayang pada Anak

 (*)

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari, program KG Media yang merupakan suatu rencana aksi global, bertujuan untuk menghapus kemiskinan, mengurangi kesenjangan dan melindungi lingkungan.



REKOMENDASI HARI INI

Stylish Tanpa Ribet, Ini Tips Gaya Santai untuk CFD-an Akhir Pekan