Jadi Favorit Orang Indonesia, Apakah Baik Minum Teh Manis Sehabis Makan Nasi?

David Togatorop - Kamis, 1 Agustus 2024
Pertimbangkan efek kesehatan bila minum teh manis setelah makan nasi.
Pertimbangkan efek kesehatan bila minum teh manis setelah makan nasi. (iStockphoto)

Pertimbangan Sebelum Minum Teh Manis Sehabis Makan Nasi

Salah satu hal penting yang perlu diperhatikan adalah kandungan tanin dalam teh. Tanin dapat mengganggu penyerapan zat besi dari makanan, terutama dari sumber nabati.

Bagi Kawan Puan yang memiliki risiko anemia atau kekurangan zat besi, sebaiknya hindari minum teh segera setelah makan.

Selain itu, teh manis mengandung gula yang cukup tinggi.

Mengonsumsi gula berlebih dapat meningkatkan risiko obesitas, diabetes, dan masalah kesehatan lainnya. Oleh karena itu, penting untuk mengontrol asupan gula harian agar tetap dalam batas yang sehat.

Minum teh setelah makan juga dapat mempengaruhi pencernaan. Pada beberapa orang, teh dapat menyebabkan perut kembung atau gangguan pencernaan lainnya.

Oleh karena itu, pastikan untuk memperhatikan reaksi tubuh Kawan Puan setelah minum teh.

Memilih waktu yang tepat dan mengonsumsi dalam jumlah yang wajar dapat membantu mengurangi dampak negatif pada pencernaan dan menjaga kesehatan Kawan Puan secara keseluruhan.

Baca Juga: 7 Rahasia Sukses agar Ide Usaha Es Teh Bertahan dan Raup Keuntungan

Penulis:
Editor: David Togatorop


REKOMENDASI HARI INI

Sinopsis Series Never Enough, Kisah Persahabatan Anak Yatim Piatu